PADANG, HARIANHALUAN.ID- Sebagai bentuk syukur akan nikmat yang diberikan Allah subhanahu wata’ala, Anggota Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI yang juga Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sumatera Barat H. Arisal Aziz kembali mengikuti pelaksanaan ibadah haji tahun ini.
Tak hanya itu, founder Indah Group ini melalui timnya juga telah menyiapkan 40 ekor sapi kurban yang disebar di berbagai tempat di Sumatera Barat.
“Alhamdulillah, tahun ini beliau (H. Arisal Aziz) kembali melaksanakan ibadah haji dan lebih syukurnya kita Pak Haji telah menitip kepada kami sapi kurban sebanyak 40 ekor yang akan kota sebar di berbagai daerah di Sumatera Barat,” ujar Vemi Tulalo, Ketua Yayasan H. Arisal Aziz Sumatera Barat kepada media, Rabu (04/06/2025).
“40 sapi kurban itu akan kami serahkan kepada DPD PAN seluruh kabupaten/kota se-Sumatera Barat serta rumah aspirasi H. Arisal Aziz untuk menggelar pelaksanaan kurbannya nanti,” imbuhnya.
Sementara itu, H. Arisal Aziz lewat pesan whatsapp mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh warga Sumatera Barat terutama simpatisan dan keluarga besar partai PAN Sumatera Barat.
Ia menyebut berbagai capaian positif yang diperolehnya tak terlepas dari do’a banyak orang yang berharap untuk kebaikan dirinya.
“Alhamdulillah. Semua atas izin Allah. Do’a-do’a dari banyak saudara-saudara saya di Sumatera Barat tentunya juga sangat membantu saya. Tahun ini saya bisa kembali melaksanakan ibadah haji dan kurban 40 ekor sapi. Semoga Allah terima ibadah haji dan kurban saya,” tulisnya.














