PASAMAN, HARIANHALUAN.ID – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Nagari Panti Selatan, Kecamatan Panti, dikunjungi dan dinilai tim penilai lomba gerakan PKK Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) tahun 2025 pada Rabu (23/7/2025) di halaman Kantor Wali Nagari Panti Selatan.
Kendati dalam kondisi panas menyengat, rombongan tim penilaian gerakan PKK Sumbar tetap disambut hangat dengan tarian tari pasambahan oleh sanggar tari siswa daerah setempat.
Dalam kegiatan tersebut juga tampak hadir Wakil Bupati Pasaman, Parulian Dalimunthe, Ketua TP PKK Pasaman, Lusi Welly Suhery, Pj Sekda Silvia Efayanti, kepala OPD terkait, Camat se-Kabupaten Pasaman, Forkopincam Panti, Wali Nagari Panti Selatan, Didi Al Amin, Wali Nagari se-Kecamatan Panti, pengurus PKK kabupaten, kecamatan, Ketua TP PKK Nagari Panti Selatan, Hesty Didi Al Amin dan ratusan kader PKK dari Nagari Panti Selatan.
Terpilihnya Nagari Panti Selatan mewakili Pasaman dalam penilaian gerak PKK tingkat Sumbar merupakan hasil beberapa tahapan dan seleksi dari seluruh nagari di Kabupaten Pasaman, dan sekaligus pembinaan yang berkelanjutan dari TP PKK Kabupaten Pasaman dan Kecamatan Panti.
Diawal sambutanya, Bupati Pasaman yang diwakili Wakil Bupati Pasaman, Parulian Dalimunthe mengucapkan selamat datang kepada Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Barat dan tim penilai lomba gerak PKK Sumatera Barat tahun 2025 dari atas nama oemerintah dan masyarakat Pasaman.
“Dalam hal ini pemerintah terus mendukung kegiatan PKK baik itu secara teknis, moral maupun operasional, tentunya melalui instansi terkait guna mewujudkan sinergitas antara pemerintah daerah dan PKK” katanya.
PKK sangat penting adanya, karena organisasi ini merupakan garda terdepan untuk kesejahteraan keluarga dan masyarakat. “Untuk itu, kita berharap PKK Pasaman bisa lebih berperan di tengah masyarakat,” ucap Parulian.
Sementara itu, Ketua TP. PKK Provinsi Sumatera Barat yang diwakili Wakil Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat, Dianita Vasco dalam sambutannya menyampaikan bahwa kehadiran tim penilai kali ini ke Pasaman merupakan verifikasi dan penilaian lapangan terhadap 10 program PKK dan juga kegiatan yang telah dilakukan masing-masing pokja, terkhusus Nagari Panti Selatan ini.
“Kita yakin dengan posisi Kabupaten Pasaman yang masuk pada tujuh besar dalam nominasi penilaian gerak PKK, akan mampu meraih yang terbaik dari kabupaten lainnya, tentu dengan usaha dan doa kita semua. Karena suksesnya gerakan PKK sebagai program mitra pemerintah, kita yakin tak terlepas dari dukungan pemerintah daerah setempat,” ucap Dianita.














