HARIANHALUAN.ID – Pada ulang tahun ke-58, Partai Golkar bagi-bagi doorprize melalui gerak jalan santai bersama masyarakat di Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung, Kabupaten Dharmasraya, Minggu (16/10/2022).
Ketua DPD Partai Golkar Dharmasraya, Adi Gunawan yang dikonfirmasi Harianhaluan.id mengatakan, Partai Golkar sebagai salah satu partai politik yang besar khususnya di Kabupaten Dharmasraya, di hari ulang tahunnya akan dirayakan bersama masyarakat.
Untuk lebih meriahnya kebersamaan itu, para kader partai akan membagikan doorprize melalui gerak jalan santai yang akan dimulai dari Lapangan Sepakbola Blok B Sitiung 1 dan berakhir di lokasi yang sama.
“Setelah berjalan santai pada paginya, kemudian berkumpul dan dicabut kupon doorprize untuk seluruh peserta, dengan hadiah utama sepeda listrik,” ujar mantan Bupati Dharmasraya itu.
Sengaja pada tahun ini, acara gerak jalan santai diadakan serentak bersama masyarakat dan dipilih lokasi di tengah-tengah wilayah Kabupaten Dharmasraya, agar lebih mudah dijangkau oleh seluruh kader dan masyarakat yang akan mengikuti kemeriahan HUT Partai Golkar ke-58 ini.
Ia berharap dengan acara kebersamaan ini, kebesaran Partai Golkar akan terus terlihat oleh masyarakat.
“Insyaallah dengan kita berlindung di bawah pohon besar, maka kita akan selalu berdiri kokoh untuk maju bersama-sama,” tutur Adi Gunawan yang memang sudah malang melintang di dunia politik.
“Golkar menang, maka rakyat akan menjadi senang,” ucap anak Big Bos Umega ini. (*)














