HARIANHALUAN.ID – Korong Ampalu Tinggi Kalampaian melaksanakan pemilihan badan musyawarah (bamus) nagari, Minggu (15/1/2023) malam di Kantor Wali Nagari Lareh Nan Panjang Selatan.
Pemilihan tersebut menindaklanjuti hasil musyawarah pembentukan panitia pemilihan anggota Bamus Nagari pada Kamis (12/1/2023) di kantor nagari. Pada acara itu dihadiri 43 orang terdiri dari panitia pemilihan bamus, wali korong, tokoh masyarakat, ninik mamak, alim ulama, bundo kanduang, pemuda pemudi.
Pemilihan itu mengusulkan tiga calon perwakilan dari Korong Ampalu Tinggi Kalampaian, di antaranya Zeki Harianto, Famhi dan Permiatayati. Alhasil, berdasarkan poting suara Zeki Harianto mendapatkan 26 suara, Fahmi mendapatkan tujuh suara dan Permtayati mendapatkan empat suara.
Berdasarkan hasil dan kesepakatan, Zeki Harianto terpilih menjadi Bamus Nagari Korong Ampalu Tinggi Kalampaian dan Fahmi PAW 1, serta Permiatayati PAW 2.
Wali Nagari Lareh Nan Panjang Selatan, Zainal mengatakan, pemerintah nagari sangat mengharapkan kepada bamus terpilih berkerja sama dan mendukung kegiatan yang ada di nagari dan menampung aspirasi masyarakat yang ada di nagari melalui musyarawah.
“Kita rencakan dan laksanakan kegiatan yang akan kita kerjakan dan pemerintah nagari wajib mengetahui. Sehingga tidak terjadi miss communication antara pemerintah nagari dengan lembaga nagari, serta masyarakat. Karena dengan bersama kita bisa,” kata Zainal.
Contoh seperti pengerjaan jalan ke Masjid Kalampaian, melalui swadaya Alhamdulillah sebesar Rp60 juta memperoleh sumbangan atas kebersamaan dan bisa dikerjakan bersama melalui tenaga ikut bekerja, materi menyumbang dan pemerintah nagari juga membuka list kepada rantau yang ada di group nagari setiap uang yang diterima lagnsung diserahkan kepada bendahara pelaksana swadaya masyarakat.














