HARIANHALUAN.id – Mozzarella tampak melumer ketika semburan api dari Flame Gun memberikan efek terbakar pada seekor ayam yang akan di sajikan kepada pengunjung Geprekfey.
“Enak”. Itu lah ungkapan Endang, salah seorang pelanggan Geprekfey saat menikmati ayam panggang yang di lumuri oleh mozzarella.
“Mozzarella yang membalut sekujur ayam panggang ini begitu lumer di mulut. Selain itu, daging ayamnya sangat renyah dan lembut,” jelasnya.
Ya, Geprekfey dalam menjalankan usaha kulinernya, menjual seekor ayam panggang yang bisa dinikmati oleh pengunjungnya. Terdapat aneka varian rasa dan toping ya g diberikan oleh Geprekfey yang beralamat di Jln Prof DR. Hamka no 65. A Padang, tepatnya di halaman Jesaa Mart Syariah.
Owner dari Geprekfey, Heru (28) menjelaskan, ia memulai usaha menjual se ekor ayam panggang sejak tahun 2020 yang lalu.
“Kita menjual se ekor ayam panggang dengan aneka rasa. Varian rasa yang kita berikan adalah Ayam Bon Malaysia, Ayam Bon Korean Spicy, Ayam Bon Original. Selain itu, kami juga menyajikan Ayam geprek mozzarella, ayam smoky BBQ, Ayam geprek Jolado,” ucapnya saat Haluan, Selasa (28/2) bertandang ke Geprekfey.
Heru menambahkan, dalam meracik bumbu, Geprekfey meramu bumbu tradisional dan modren. Alhasil, cita rasa dari se ekor ayam panggang yang di sajikan benar – benar mengena di selera masyarakat Minang.
“Kita mengkombinasikan bumbu tradisional dan modren dalam meramu ayam panggang ini. Alhasil, se ekor ayam panggang yang kita jual, selalu habis,” jelasnya.
Delam penjualannya, Geprekfey dapat menghabiskan 80 hingga 100 ekor ayam perharinya.
“Di akhir pekan, kita biasa menjual 100 ekor ayam, untuk hari normal kita bisa menjual maksimal 80 ekor ayam,” paparnya.
Untuk harga sendiri, Heru menjelaskan, harga se ekor ayam yang di jual oleh gerai Geprekfey tidak membuat kantong bolong.
“Untuk harga sendiri kita sangat kompetitif. Kita menjual se ekor ayam panggang berkisar Rp70 ribu hingga Rp90 ribu. Sangat kompetitif, dan ayam yang kita jual ini sangat digemari oleh anak – anak hingga orang dewasa,” tutupnya. (win)














