“Hadirnya Departemen Matematika di Mentawai ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh para guru untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya. Ikuti dengan baik setiap materi yang ada sehingga nanti bisa diaplikasikan dalam pembelajaran,” katanya di depan 21 orang guru dari SMPN 1 Siberut Selatan.
Sementara itu, Kepala Sekolah, Syafrial Nurdin, S.Pd.I, M.Pd. menyatakan, para guru sangat terbuka dan antusias menerima pelatihan teknologi untuk meningkatkan kompetensi guru dalam proses pembelajaran. Apalagi ini penting untuk meningkatkan kapasitas dari guru sebelum nanti kembali ke sekolah.
“Kami sangat berterima kasih dengan hadirnya dosen dari UNP untuk mengenalkan Classpoint. Ini akan sangat berguna dalam meningkatkan kemampuan siswa ke depannya,” katanya.
Kegiatan pengabdian ini berlangsung selama dua hari, yaitu pada Minggu dan Senin, (28- 29/7). Pada akhir pelatihan, para guru menampilkan hasil karya mereka yang sangat kreatif dan menarik. Acara dimoderatori oleh Dra. Minora Longgom Nasution, M.Pd., yang juga mengadakan icebreaking seperti bernyanyi bersama untuk menjaga semangat para peserta.
Di penghujung kegiatan, Dr. Yulyanti Harisman menyampaikan pesan dan kesan kepada seluruh guru SMPN 1 Siberut Selatan. Ia menyampaikan apresiasinya terhadap hasil karya para guru yang jauh melampaui ekspektasi dan antusiasme mereka dalam mengikuti kegiatan.
“Para guru yang menyelesaikan tugas mandiri dengan membuat media pembelajaran menggunakan Classpoint pada satu pokok bahasan sesuai bidang studi akan mendapatkan sertifikat,” ujarnya.
Salah satu guru yang diwakili, Maria Elvi Hutagalung, S.Si., yang merupakan Wakil Kepala Kurikulum SMPN 1 Siberut Selatan, menyatakan kegembiraannya mengikuti kegiatan ini dan berharap ada pelatihan serupa dengan media lain di masa depan.














