Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1444 H Jatuh Sabtu, 22 April 2023

JAKARTA, HARIANHALUAN.ID — Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1444 Hijriyah jatuh pada Sabtu, 22 April 2023. Keputusan tersebut didapat setelah dilakukan sidang isbat penetapan 1 Syawal 1444 Hijriyah di Auditorium HM Rasjidi Kementerian Agama (Kemenag) RI, Jakarta, pada Kamis (20/4).  

Sidang isbat dilaksanakan secara tertutup, dan diikuti Komisi VIII DPR RI, pimpinan MUI, duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, serta Tim Hisab Rukyat Kemenag. 

Sebagaimana biasanya, sidang isbat awal Syawal selalu dilaksanakan pada 29 Ramadan yang tahun ini bertepatan dengan 20 April 2023. 

“Sidang hilal mufakat 1 Syawal 1444 H jatuh pada Sabtu 23 April 2023,” kata Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas saat menyampaikan hasil sidang isbat penetapan 1 Syawal di Auditorium HM Rasjidi Kemenag RI pada Kamis (20/4) malam. (rol)

Exit mobile version