Apalagi, sejumlah orang yang dicurigai sebagai provokator dan menghalangi proses pemulangan demonstran sempat ditangkap dan dimintai keterangan di Mapolda Sumbar.
“Kemarin teman-teman sudah dilepaskan sebanyak 18 orang, lalu kami sekarang sedang mengidentifikasi korban luka-luka, serta menyiapkan tim lawyer yang akan melapor secara resmi ke Polda Sumbar terkait kekerasan,” ungkap Indira.
Ia mengatakan, ada dua orang paralegal LBH Padang yang mengalami kekerasan. Video mereka ketika dipukuli itu pun, telah beredar luas dan bisa diidentifikasi pelakunya.
“Aparat seharusnya menjadi pengayom bagi masyarakat. Bukannya melakukan kekerasan. LBH Padang tidak akan membiarkan adanya kekerasan,” tegasnya.
Diketahui, sehari sebelum ratusan masyarakat Air Bangis dipulangkan secara paksa, penceramah kondang nasional Aa Gym dijadwalkan akan berceramah di Masjid termegah se Asia Tenggara itu.