HARIANHALUAN.ID – Hari Raya Idul Adha semakin dekat. Biasanya, mendekati Idul Kurban itu, ibu-ibu sering “menjerit” karena melonjaknya harga kebutuhan pokok. Mengantisipasi itu semua, Pemerintah Kota Padang menggelar Operasi Pasar (OP).
Kepala Dinas Perdagangan Kota Padang Andree H. Algamar membenarkan hal tersebut, Kamis (9/6/2022). Dikatakannya, OP dalam menyambut Idul Adha dilakukan pekan depan.
“Kita menggelar OP pada pekan depan. Selama sepekan itu kita melakukan OP di empat tempat,” ucapnya.
OP dimulai Senin (13/6/2022) di Kantor Balai Kota Padang di Aie Pacah. Pelaksanaan OP di Balai Kota dilakukan selama dua hari, hingga Selasa (14/6/2022).
“OP di Balai Kota kita gelar selama dua hari. Warga sekitar akan mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau,” tutur Andree.
Pelaksanaan OP selanjutnya digelar di Kantor Camat Kuranji pada Rabu (15/6/2022). Kemudian OP juga dilaksanakan di Kantor Camat Padang Selatan, Kamis (16/6/2022). Terakhir dilaksanakan di Kantor Camat Lubuk Begalung, Jumat (17/6/2022).