HARIANHALUAN.ID – Hotel Rangkayo Basa yang berada di Jalan Hang Tuah Nomor 211, Belakang Tangsi, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), terisi penuh selama kegiatan Apeksi.
General Manager Hotel Rangkayo Basa, Widadi Handoyo mengatakan, kegiatan Apeksi yang digelar di Kota Padang sangat berdampak terhadap hunian hotel.
“Persentase hunian 90 hingga 100 persen selama empat hari dari tanggal 6 sampai 10 Agustus 2022,” ujar Widadi.
Hotel yang mengusung konsep syariah ini, menyediakan 53 kamar. Terdiri dari kamar superior 40 kamar, deluxe 10 kamar dan junior suite tiga kamar. Selain itu, juga ada tiga ruang pertemuan dengan kapasitas mulai dari 20 peserta.
Selain itu, salah satu fasilitas yang tersedia adalah untuk ibadah yang disiapkan di kamar, Hotel Rangkayo Basa juga mempunyai musala yang cukup luas (dengan kapasitas bisa 40 orang).
Restoran di Hotel Rangkayo Basa juga sudah mempunyai sertifikat halal dari LPPOM MUI.














