Lebih lanjut Imam mengatakan, akan banyak promo saat mendekati Lebaran nanti di Kedai Upu. Mulai dari potongan harga, by one get one hingga promo bagi member.
“Untuk saat ini bahan yang paling banyak dibeli ialah tepung dan mentega, karena kedua bahan tersebut merupakan bumbu utama pembuatan makanan ataupun kue,” ujarnya.
Ia mengatakan, untuk tepung per kilonya dimulai dari harga Rp15 ribu baik yang kemasan maupun kiloan. Tepung yang disediakan terdiri dari terigu dengan empat merek, kanji ada enam merek, maizena empat merek, serta gandum.
“Sedangkan untuk mentega kita menyediakan dari berbagai merek baik kemasan maupun kiloan, dengan kisaran harga per kilonya mulai dari Rp30 ribu,” ucapnya.
Lebih lanjut Imam mengungkapkan, Kedai Upu juga menyediakan perlengkapan memasak kue, seperti oven dan cetakan kue. Untuk oven dengan ukuran besar seharga Rp3 juta, sedangkan yang berukuran kecil seharga Rp400 ribu.
“Kalau cetakan kue bervariasi ukuran dan bahannya. Untuk itu harganya juga berbeda. Dimulai dari Rp1 ribu hingga Rp100 ribu kita sediakan,” ujarnya menambahkan.