Bandot Aqiqah, Unggul dalam Layanan, Rasa dan Harga

PADANG, HARIANHALUAN.ID – Pelayanan cepat dan ramah menjadi keunggulan dari layanan jasa Bandot Aqiqah serta menawarkan berbagai jenis menu olahan hewan aqiqah dengan rasa yang sudah terjamin yang beralamat di Jl Raya Nanggalo kecamatan Nanggalo, Kota Padang.

“Selain pelayanan yang cepat keunggulan dari Bandot Aqiqah yakni cita rasa masakan sehingga konsumen semakin puas terhadap layanan yang kami berikan tentu saja pelaksanaan sesuai dengan syariat Islam,”ujar Owner Bandot Aqiqah, Aril, Kamis (27/6).

Jasa Bandot Aqiqah melayani mulai dari memilih hewan aqiqah dengan kualitas terbaik, pemotongan hewan, sampai pada tahap pengolahan daging untuk diolah menjadi menu makanan sehingga konsumen tidak perlu repot untuk mengaqiqahkan anak.

“Konsumen dapat memilih paket dari paling rendah 1.950.000 rupiah hingga 2.400.000 rupiah sesuai dengan menu yang akan dipesan. Konsumen dapat melakukan pemesanan tiga hari sebelum waktu acara aqiqah,”ujarnya.

Aril menambahkan, Bandot Aqiqah menawarkan beberapa menu olahan daging seperti gulai merah, gulai kalio dan gulai korma dengan tambahan sayur dan acar. Seluruh paket sudah termasuk dengan nasi serta setiap pemesanan paket aqiqah konsumen juga menerima bonus seperti boneka, sertifikat dan kotak makanan.

“Berkat layanan dan berbagai bonus yang kita berikan kepada konsumen rata rata kita melayani aqiqah kurang lebih dua puluh ekor perbulannya,” ujarnya.

Bandot Aqiqah memberikan promo menarik saat  memperingati hari jadi Bandot Aqiqah.  Aril selaku Owner juga gencar melakukan pemasaran melalui sosial media seperti facebook dan instagram. Namun menurutnya rekomendasi dari konsumen sebelumnya lebih berpengaruh terhadap peningkatan penggunaan jasa aqiqahnya.

“Kita sudah melayani konsumen di Kota Padang  sejak tahun 2008 dan masih eksis sampai sekarang berkat menjaga kualitas cita rasa masakan sehingga  mendapat respon positif dari konsumen,” ujarnya.

Lebih jauh dikatakannya, Aril memberi nama usahanya Bandot Aqiqah karena kata Bandot dapat diartikan sebagai kambing yang besar. Ia berharap nama tersebut menjadi berkah bagi keberlangsungan usahanya.(*)

Exit mobile version