Teks.foto: Foto bersama FoSSEI dan Tim Bank Nagari Cabang Syariah Padang, Senin (1/7).IST
PADANG, HARIANHALUAN.ID — Forum Silaturahmi Studi Ekonomi Islam Sumatera Bagian Tengah (FoSSEI) mengunjungi Bank Nagari Cabang Syariah Padang, Senin (1/7). Rombongan yang dipimpin Koordinator FoSSEI Riski Ahmad Thoriq tersebut diterima langsung Pemimpin Bank Nagari Cabang Syariah Padang Heri Fitrianto dan Pemimpin Seksi Pembiayaan Komersial Yun Handri N.
Pada kesempatan itu Heri Fitrianto menjabarkan tentang literasi syariah dan mengenalkan produk produk yang ada di Bank Nagari Syariah.
“Ada banyak produk Bank Nagari Syariah yang bisa dimanfaatkan nasabah untuk berbagai keperluannya. Mulai dari tabungan hingga pembiayaan dan gadai emas. Mau menabung untuk pendidikan, naik haji, umrah, kurban atau juga menggadaikan emas, semua ada. Juga kalau mau produk pembiayaan komersil ataupun KUR tersedia di sini,” kata Heri.
Heri juga mengajak FoSSEI ikut serta meningkatkan literasi syariah kepada masyarakat Sumatera Barat, sehingga masyarakat semakin mengerti tentang dunia syariah.
“Layanan Bank Nagari Syariah pun saat ini sudah menggunakan sistem digital. Sehingga nasabah dapat bertransaksi dengan aman, nyaman, dimanapun dan kapanpun,” tambah Yun Handri.
Koordinator FoSSEI Riski Ahmad Thoriq menyebutkan, rombongan yang dipimpinnya berasal dari 15 perwakilan dari Perguruan Tinggi Sumbar, Riau-Kepri dan Jambi.
“Alhamdulillah, terima kasih banyak karena sambutan yang luar biasa dari Bank Nagari Syariah Padang kepada kami. Banyak sekali ilmu bermanfaat yang kami dapatkan dari kunjungan ini,” katanya. (*)