Suka Travel Tawarkan Umrah Backpacker

Teks foto : Isbagel Sidqi selaku Direktur Utama PT Sulthan Khatulistiwa Suka Travel yang beralamat di Jalan Alai Timur, Ampang, Kota Padang. RAMADHANA

PADANG, HARIANHALUAN.ID – PT Sulthan Khatulistiwa Suka Travel yang beralamat di Jalan Alai Timur, Ampang, Kota Padang merupakan agen travel umrah yang mengusung konsep umrah backpacker pertama di Sumatera Barat (Sumbar).

Direktur Utama PT Sulthan Khatulistiwa, Isbagel Sidqi menjelaskan bahwa paket umrah backpacker akan dipersiapkan untuk keberangkatan tahun depan. Sebab, saat ini Suka Travel masih berfokus pada umrah reguler.

“Berhubung perusahaan kita ini masih baru bahkan izinnya baru diterbitkan pada Januari kemarin. Jadi untuk paket umrah backpakcer akan kami siapkan sebaik mungkin agar perjalanan umrah itu meyenangkan, tidak ribet dan tidak kaku” ujarnya, Kamis (19/9).

 Ia menargetkan sebanyak 50 orang setiap bulannya untuk paket umrah backpacker yang akan diluncurkan tahun depan.

“Maksimal kita targetkan 50 orang karena kita cari jamaah yang berlama-lama beribadah di sana, oleh karena itu tidak sarankan bagi jamaah lansia, rencananya akan kami batasi sampai umur 50 tahun,” ujarnya.

Isbagel mengatakan, konsep backpacker yang diusung ini pihak travel tetap menyediakan fasilitas bagi jamaah seperti visa, tiket penerbangan dan hotel untuk menginap, hanya saja perbedaannya dengan umrah reguler terletak pada perlengkapan dan penyediaan makanan.

 “Konsep backpacker tujuannya untuk umrah lebih hemat, untuk makan jamaah akan mencari sendiri baik itu dari hotel atau masak dan mengurangi perlengkapan umrah yang tidak penting sehingga biaya yang dikerluarkan jauh lebih hemat. Apalagi nanti tiket kita carikan yang termurah diistimasikan biaya umrah backpacker ini bisa dibawah 20 juta,” ujarnya.  

Ia menjelaskan, biasanya paket umrah backpacker jarak antara hotel dan masjidil haram terbilang jauh berbeda dengan jamaah yang mengambil paket reguler. Namun jamaah tetap bisa menggunakan fasilitas bus gratis dari hotel menuju masjidil haram.

“Makanya paket backpacker ini lebih cocok diperuntukkan bagi jamaah yang telah terbiasa dan paham dengan kondisi Saudi, bukan ditujukan bagi jamaah pemula. Dapat dibilang backpacker ini jamaah lebih mandiri saat beribadah umrah,” ujarnya. 

Selain paket backpacker, Suka Travel juga menyediakan paket umrah reguler mulai dari Rp 29.9 juta selama dua belas hari dengan rincian enam hari di Makkah dan enam hari di Madinah.

“Kita baru saja memberangkatkan jamaah paket reguler sebanyak 23 orang untuk bulan September. Alhamdulillah jamaah selamat sampai pulang ke tanah air,” ujarnya. (*)

 

Exit mobile version