PADANG, HARIANHALUAN.ID- Bagi para pecinta kuliner yang mendambakan kombinasi rasa gurih dan lezat, steak meltic tenderloin dengan au gratin hadir di salah satu kafe estetik bernuansa Eropa di Kota Padang, Charlotte.
Di kafe yang berlokasi di Jalan Purus 1 itu, anda dapat menikmati kombinasi daging tenderloin yang lembut dan krimi gratin kentang.
Owner Charlotte, Sarah mengungkapkan steak meltic tenderloin merupakan potongan daging sapi terbaik yang dipilih dengan seksama, kemudian dimasak dengan teknik yang tepat agar menghasilkan tekstur yang sangat lembut dan juicy.
Dipadukan dengan au gratin, yakni kentang yang dipanggang bersama saus krim dan keju, hidangan ini mengusung kesempurnaan rasa dengan perpaduan gurih dan creamy yang sempurna.
“Proses pembuatan steak ini dimulai dengan pemilihan tenderloin berkualitas, lalu dimasak dengan tingkat kematangan sesuai keinginan, mulai dari rare hingga well done. Sementara itu, au gratin disiapkan dengan campuran krim, keju, dan rempah-rempah, yang kemudian dipanggang hingga berwarna keemasan dan berkerak renyah di bagian atasnya,” ucap Sarah.
Tak hanya mengedepankan cita rasa, sajian ini juga disajikan dengan dekorasi yang elegan dan modern, cocok untuk acara spesial atau makan malam. Terlebih, Charlotte menjadi tempat yang nyaman untuk menghabiskan waktu bercengkrama bersama keluarga dan teman terdekat.
Terletak di kawasan strategis Kota Padang, kafe ini memadukan nuansa vintage dengan sentuhan modern yang elegan. Dengan dominasi warna pastel, furnitur bergaya klasik, serta pencahayaan lembut, kafe ini berhasil menciptakan suasana yang hangat dan nyaman.
Ketika memasuki kafe ini, pengunjung akan disambut dengan dekorasi khas Eropa, seperti kursi rotan, meja bulat kecil, sofa panjang berjejer, dan rak buku kayu yang memberi kesan klasik.
Dinding-dinding kafe dihiasi dengan potret vintage dari berbagai landmark terkenal di Paris, serta lukisan-lukisan dengan nuansa Eropa yang memukau. Lampu gantung dengan desain elegan semakin memperkaya suasana, menciptakan kesan mewah namun tetap hangat.
Di sisi lain salah seorang pelanggan Charlotte, Sintia (25) kepada Haluan mengaku sangat menikmati steak dan menu-menu yang tersedia, Kamis (14/11/2024). Selain steak, Charlotte juga menyediakan menu pastri yang disajikan langsung oleh Sarah, sang owner yang merupakan lulusan sekolah kuliner terkenal di Perancis.
“Semua makanan disini memberikan kesan mewah pada setiap suapan. Selain steak, saya paling suka sweet platter yang menyajikan beragam mini pie, pizza margarita, serta menu minuman beragam yang sangat kaya akan rasa,” tutur Sintia.
Sintia mengungkapkan menghabiskan waktu sepulang kerja atau weekend di Charlotte adalah pilihan yang tepat terutama bagi pecinta kuliner western.
“Sehabis kerja, mending ke Charlotte. Disini sangat nyaman, dan kita akan dimanjakan dengan semua menu western yang terasa sangat premium namun harganya masih terjangkau,” tukas Sintia. (*)