PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID- Dibuka oleh Camat Pariaman Utara Ahadi Nugraha, Puskesmas Sikapak menggelar lokakarya mini triwulan lintas sektor di Aula Pertemuan Angso Duo, Kamis (12/12/2024).
Camat Pariaman Utara Ahadi Nugraha, menyampaikan pesan kepada Puskesmas Sikapak agar terus menjalin koordinasi yang lebih intens dengan berbagai desa terkait pelayanan dasar kesehatan.
“Terutama dengan kepala desa yang ada di wilayah kerja Puskesmas Sikapak demi mewujudkan pelayanan kesehatan terintegrasi” ujar Camat Pariaman Utara.
Dalam pemaparan materi lokakarya mini Triwulan lintas sekor Kepala Puskesmas Sikapak dr. Fitria Syarif menyampaikan capaian kondisi kesehatan masyarakat dan Integrasi Layanan Primer (ILP) di Wilayah Kerja Puskesmas Sikapak hingga November 2024.
“Adapun tujuan lokarkarya mini ini adalah menggalang kerjasama tim secara lintas program maupun lintas sektor, memantau dan menginformasikan hasil kegiatan Puskesmas sesuai dengan perencanaan serta mengumpulkan data dan fakta atau identifikasi berbagai masalah dan hambatan dalam pelaksanaan kegiatan.”ujarnya
Pada kesempatan tersebut UPTD Puskesmas Sikapak beserta seluruh lintas sektor menyatakan komitmen untuk mendukung sepenuhnya pelaksanaan Integrasi Pelayanan Kesehatan Premier(ILP) di UPTD Puskesmas Sikapak, pustu/poskesdes dan posyandu terintegrasi di wilayah kerja puskesmas Sikapak berupa penandatanganan pernyataan Komitmen.
Selain itu kepala puskesmas juga mensosialisasikan penyakit pertusis (Rejan) yaitu batuk Rejan yang sangat menular dapat menimbulkan komplikasi yang lebih parah sangat menular dan lebih rentan menyerang balita dan anak-anak.
Penularannya sangat mudah yaitu lewat Droplet yang merupakan percikan air ludah yang keluar dari mulut penderita melalui bersin atau batuk.
Kepala Puskesmas Sikapak mengimbau seluruh stake holder pada rapat lintas sektor untuk mengantisipasi penularan penyakit pertusis karena di wilayah kerja Puskesmas Sikapak sudah terdapat penyakit tersebut yang menyerang warga.
“Oleh karena itu kami menghimbau kepada kepala desa dan masyarakat di wilayah kerja Sikapak untuk meningkatkan capaian imunisasinya, karena berdasarkan data lokakarya mini capaian imunisasi sangat rendah sekali dan hal inilah yang menyebabkan anak anak kita rentan akan serangan penyakit seperti pertusis” ujarnya menegaskan.
Selain itu, hadir juga Babinsa dan Babhinkamtibmas yang mewakili Danramil dan Kapolsek Pariaman, Kepala Desa, PKK desa se-wilayah kerja Puskesmas Sikapak. (*)