HARIANHALUAN.id – Kabupaten Dharmasraya yang berada di perbatasan Provinsi Riau dan Jambi ini merupakan salah satu Kabupaten di Sumatera Barat yang terbilang daerah yang sudah berubah status dari Kabupaten Berkembang menjadi maju.
Kabupaten Dharmasraya yang juga saat ini telah selesai mengadakan perhelatan demokrasi dalam pemilihan pemimpin di Nagari akan menggelar pelantikan Wali Nagari se-Kabupaten Dharmasraya pada hari ini, Kamis (8/12) di auditorium kantor bupati Dharmasraya.
Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan dan pengurus Forwana (Forum Wali Nagari) Sumbar mengundang seluruh Wali Nagari yang ada di Sumatera Barat dalam pelantikan Wali Nagari se-Kabupaten Dharmasraya yang akan digelar pagi ini.
Rabu malam (7/11) rumah dinas Bupati Dharmasraya sudah ramai didatangi para Wali Nagari yang datang dari berbagai daerah di Sumatera Barat. Ketua Forwana Sumbar Zul Arfin yang didampingi Sekjen Forwana Sumbar Sudahri beserta pengurus dan Wali Nagari lainnya tampak akrab dan dekat bersama Bupati Dharmasraya di aula rumah dinas Bupati Dharmasraya tersebut.
Dalam sambutannya Ketua Forwana Sumbar Zul Arfin menyampaikan, selamat kepada Wali Nagari terpilih yang besok akan dilantik secara resmi untuk mengemban tugas ditengah – tengah masyarakat nantinya.
“Terimakasih banyak kepada Bupati Dharmasraya atas undangan yang disampaikan kepada kami, karna atas undangan tersebut kami merasa bangga untuk menghadiri pelantikan ini, pun karna mereka Wali Nagari yang dilantik mwrupakan bagian dari kami Forwana Sumbar,” ujarnya.
Disamping itu dalam sambutannya Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan juga menyampaikan, ucapan terima kasih kepada Wali Nagari yang hadir atas undangan dari pemerintah Kabupaten Dharmasraya. Beliau berpendapat, Forum Wali Nagari (Forwana) Sumbar ini merupakan hal yang baik dalam menjalin tali silaturahim serta dapat saling berbagi informasi teekait program – program di Nagari masing-masing.
“Cukup jadikan dua atau tiga program unggulan Wali Nagari yang dijalankan, namun dapat direalisasikan ditengah-tengah masyarakat kita”, ujar Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan yang juga Ketua Umum APKASI (Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia) ini. Bupati Dharmasraya yang akrab disapa ‘Tuanku’ ini juga berpesan kepada Wali Nagari yang ada di Sumatera Barat, nantinya dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, seperti yang diterapkan di Kabupaten Dharmasraya bahwa Bupati meminta kepada Wali Nagari untuk dapat ‘menjemput warga hingga kedepan pintu’.
Disela-sela acara Temu Ramah Bupati Dharmasraya bersama Forwana Sumbar ini, tampak dikediaman Bupati juga didatangi oleh Wakil Mentri Desa PDTT Budi Arie Setiadi beserta ibu, Direktur Perencanaan Teknis Pembangunan Desa dan Perdesaan serta rombongan hadir bersama dalam tamu ramah ini. Kedatangan Wakil Mentri Desa PDTT beserta rombongan ini sengaja diundang langsung oleh Bupati Dharmasraya dalam acara Pelantikan 43 orang Wali Nagari se – Kabupaten Dharmasraya yang akan digelar besok pagi. Wakil Mentri Desa PDTT Budi Ari Setiadi bangga melihat kekompakan para Wali Nagari yang ada di Provinsi Sumatera Barat ini luar biasa dengan hadirnya dalam pelantikan Wali Nagari yang memang termasuk dalam Forum Wali Nagari (Forwana) Sumbar ini. (*)