TANAH DATAR, HARIANHALUAN.ID – Donny Karsont Dt. Bijo Angso Nan Tinggi buka bersama dengan puluhan anak yatim se-Nagari Batipuah Ateh yang tersebar di lima jorong, Sabtu (15/3/2025).
Selain buka bersama, sebanyak 68 anak yatim dari Jorong Balai Mato Aie, Jorong Balai Sabuah, Joromg Jambu, Jorong Sawah Di Ujuang, dan Jorong Subarang, juga menerima santunan dan paket buku tulis sekolah.
Pada acara buka bersama dilaksanakan di rumah warga Nofrinal Hendri Sutan Pangulu di Simpang Ampek, Jorong Balai Mato Aie, dengan menu takjil berbagi keceriaan Ramadan bersama anak yatim plus nasi baka daun gulai tambusu dan gulai jariang, yang langsung dibuat oleh ibu-ibu muda Batipuah Ateh membuat kebersamaan berbuka semakin larut bersama anak yatim.
Meski kondisi cuaca hujan lebat, tidak menyurutkan semangat seluruh anak yatim mengikuti rangakaian demi rangkaian acara berbuka bersama tersebut.
Hadir pada kegiatan tersebut tokoh muda Nagari Batipuah Ateh, Afdhal Zulkha Sutan Batuah yang familiar dengan sebutan Rang Mudo Pakawan langsung dari Kota Solok, salah satu mantan Ketua Pemuda Jorong Balai Mato Aie, Rico Alviano juga langsung hadir ke lokasi dari Kota Pariaman, demi membaur dan berbagi kebahagiaan bersama anak yatim.
Wali Nagari Batipuah Ateh, Ade Putra memyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Donny Karsont Dt. Bijo Angso Nan Tinggi, karena telah memberikan secercah kebahagiaan untuk anak-anak yatim yang di nagari ini.
“Kita doakan semoga tali silaturahmi semakin erat terjalin bersama membangun masyarakat dan nagari, khususnya Nagari Batipuah Ateh,” ucapnya.
Sementara Donny Karsont Dt Bijo Angso Nan Tinggi dalam sambutannya menyampaikan, Insyaallah kegiatan ini akan tetap dipertahankan dan ditingkatkan kedepannya. Silaturahmi yang sudah terbangun ini akan dijaga dan seluruh kegiatan yang dilakukan di nagari-nagari selalu memberdayakan SDM yang ada di nagari tersebut.
“Bersama-sama kita dalam menyejahterakan masyarakat dan nagari yang kita cintai ini. Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujarnya dan diaminkan oleh peserta yang hadir atas ucapan enterpreneur muda sukses Toserba 35 ini.
Afdhal Zulkha Sutan Batuah Batuah menuturkan, acara ini dapat terlaksana atas kolaborasi bersama masyarakat dan pemerintah nagari. Ia mewakili kaum muda Nagari Batipuah Ateh mari saling bergandengan tangan sesuai keahlian dan kompetensi masing-masing, dengan satu tujuan hanya untuk kesejahteraan masyarakat dan nagari.
“Insyaallah, kalau bersama kita bisa dan hal yang berat menjadi ringan untuk dicapainya,” tuturnya.
Setelah pembagian santunan dan paket buku tulis sekolah untuk seluruh anak yatim, acara ditutup dengan memanjatkan doa syukur kepada Allah SWT yang dibacakan oleh Muradi Katik Majo Lelo dan dilanjutkan foto bersama dengan seluruh peserta. (*)