Apel Pagi Awal Tahun, Pemerintah Nagari Pasia Laweh Siap Tempuh 2023 dengan Semangat Baru

Kontributor Teguh

Nagari Pasia Laweh

HARIANHALUAN.ID – Pelaksanaan apel pagi merupakan kewajiban bagi setiap pemerintah. Selain untuk mendengar arahan pimpinan apel pagi, juga bermanfaat melatih kedisiplinan bagi setiap aparatur pemerintah khususnya Pemerintah Nagari Pasia Laweh, Senin (2/1/2023).

Giat apel di Pemerintah Nagari Pasia Laweh merupakan sarana disiplin mengenai waktu, serta sarana tanggungjawab setiap pegawai dan sebagai evaluasi kegiatan yang berjalan.

Giat apel pagi kali ini berbeda dengan sebelumnya, karena giat apel kali ini ditempatkan di salah satu tempat wisata “Puncak Pintu Angin Palanta 24”, Jorong Angge Nagari Pasia Laweh, Kabupaten Agam. Kegiatan apel di lapangan ini ditujukan agar seluruh aparatur dapat mengambil pembelajaran dari alam.

Wali Nagari Pasia Laweh, Zul Arfin Dt Parpatiah menyampaikan terima kasih kepada seluruh aparatur perihal kinerja dan tugas yang telah terlaksana pada 2022. Tak hanya itu, Zul Arfin Dt Parapatiah juga menekankan kepada setiap aparatur dalam tugas dan program kerja Tahun 2023, agar setiap aparatur meningkatkan kedisiplinan dan rasa tanggungjawab.

“Mari tingkatkan kinerja, disiplin dan tanggungjawab kita sebagai pemerintah. Mari akhiri tahun lalu dengan beberapa pelajaran baik dan mulai yang baru dengan menunjukan bahwa kita telah mempelajari pelajaran di masa lalu dengan baik. Selamat Tahun Baru 2023. Awali tahun baru ini dengan semangat baru,” ucapnya.

Arahan selanjutnya kepada seluruh aparatur Nagari Pasia Laweh, agar mempersiapkan kesehatan dan semangat bekerja dan berkarya. (*)

Exit mobile version