KKN UNP Gelar Turnamen Futsal Se-Kecamatan IV Koto Aur Malintang

Kontributor Rizky Utama

Nagari III Aur Koto Malintang Selatan

HARIANHALUAN.ID – KKN Reguler Universitas Negeri Padang (UNP) mengadakan turnamen futsal se-Kecamatan IV Koto Aur Malintang, yang berkolaborasi dengan Pemuda IK2T Korong Kampuang Tanjung, Nagari III Koto Aur Malintang Selatan, Kamis (2/2/2023).

Ketua KKN Ranggi Pranata mengatakan, kegiatan turnamen futsal ini bagian dari program kerja yang diikuti oleh 16 tim dari Kecamatan IV Koto Aur Malintang, dengan total hadiah Rp3.000.000.

“Turnamen ini di support langsung oleh salah satu tokoh perantau H. Azwar Wahid (Sagi) dan Perantau IK2T,” kata Ranggi.

Turnamen futsal ini dihadiri oleh Wali Nagari III Koto Aur Malintang Selatan, Era Jaya, Bhabinkamtibmas Bripka M. Joko Tranugroho, Wali Korong Kampuang Tanjung, Yuda Andiko Putra, anggota DPRD Kabupaten Padang Pariaman Dapil 3 dari Fraksi Demokrat, Zul Efendi (Tene).

Wali Nagari Era Jaya mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN UNP yang beranggotakan 14 orang telah melaksanakan kegiatan ini, dengan berkolaborasi bersama Pemuda IK2T Korong Kampuang Tanjung.

Kegiatan ini juga dalam rangka menjalin silaturahmi pemuda antar Kecamatan IV Koto Aur Malintang. “Mudah-mudahan berjalan baik dan membawa dampak positif dalam kegiatan turnament ini,” tuturnya. (*)

Exit mobile version