Evaluasi Tahunan, Sanggar Durga Fokuskan Pembinaan Generasi Muda

Kontributor Syaiful Putra

Nagari LNPSS

HARIANHALUAN.ID – Grup Kesenian Sanggar Durga melakukan evaluasi tahunan pada Selasa (18/4/2023) malam di Korong Durian Gadang, Nagari Lareh Nan Panjang Sungai Sariak (LNPSS).

Pembina sanggar yang juga sekaligus Wali Korong Durian Gadang, Richi Regliyus mengatakan, evaluasi ini dilakukan untuk “lupo maingekan atau takalok manjagokan”, agar kesolidan anggota sanggar tetap terjaga.

“Selain itu, evaluasi ini juga dilakukan untuk regenerasi tim. Anak-anak kita yang baru beranjak remaja kita kumpulkan dan dilatih berkesenian oleh para seniornya. Jadi, sesuai tujuan berdirinya sanggar kita akan dapatkan dua hal, yaitu kesenian tradisional bisa dilestarikan dan anak-anak kita Insyaallah terhindarkan dari hal-hal negatif,” ucapnya.

Pimpinan Sanggar Shanadi Syahmi meyebutkan, evaluasi tahunan ini juga dimaksudkan untuk memantapkan persiapan sanggar dalam menghadapi Hari Raya Idulfitri, dimana Sanggar Durga akan banyak mengisi acara pesta warga.

Sementara itu, Plt Wali Nagari LNPSS, Weldy Junanda Syagus yang berkesempatan hadir dalam acara itu mengatakan, Sanggar Durga merupakan grup kesenian dari Nagari LNPSS yang banyak diundang dan mengisi berbagai iven bergengsi di Sumatra Barat (Sumbar) dan iven-iven lokal.

“Sanggar Durga menyediakan berbagai tampilan kesenian tradisional, seperti tambua tansa, randai, tari piriang, tari galombang, tari pasambahan dan aneka kesenian tradisional lainnya,” tuturnya. (*)

Exit mobile version