Disambut Antusias Urang Awak, Tiket Nonton Duluan Film “Onde Mande!” di Padang Terjual Habis

PADANG, HARIANHALUAN.ID –  Film Onde Mande! yang menayangkan budaya lokal Minangkabau dijadwalkan tayang di Bioskop tanggal 22 Juni mendatang. Namun secara khusus film Onde Mande! sudah tayang duluan di Kota Padang, Minggu (18/6).

Fantastis, Tiket penayangan spesial film “Onde Mande!”, pada hari Minggu (18/6) itu terjual habis di seluruh bioskop di Kota Padang, Sumatera Barat.

Bioskop Plaza Andalas XXI, Transmart Padang XXI, dan CGV Raya Padang dibanjiri pecinta film Indonesia dan warga Kota Padang yang tak sabar ingin nonton duluan film “Onde Mande!”

Penayangan spesial film yang kental dengan unsur Minangkabau di daerahnya sendiri ini disambut gembira oleh para penonton di Kota Padang. Tidak hanya terpikat oleh deretan pemain berdarah Minang, seperti Shenina Cinnamon, Emir Mahira, Jajang C Noer, Ajil Ditto dan Shahabi Sakri yang saling berdialog dalam Bahasa Minang di sebuah desa tepi Danau Maninjau, Sumatera Barat, penonton juga dibuat terbahak-bahak oleh cerita film “Onde Mande!”. 

Tak heran, usai special screening, film hasil karya sutradara Paul Agusta ini menuai komentar positif dari para penonton.

Keseruan situasi Nonton Duluan film “Onde Mande!” dapat disimak di unggahan akun Instagram @ondemandefilm . “Filmnya lucu dan banyak hal yang tidak terduga,” ujar salah satu penonton. “‘Onde Mande!’ Rancak! Sabana rancak! Film dengan bahasa Minang terbagus,” pungkas penonton lainnya.  

“Terima kasih atas antusiasmenya. Sangat menyenangkan bahwa film yang kami buat untuk masyarakat Minang dapat diterima dengan baik di daerah asal film tersebut. Semoga tawa, haru dan kenangan keluarga yang diberikan oleh film “Onde Mande! dapat jadi film yang berkesan untuk penontonnya,” kata Cristian Imanuell selaku Produser dan Head of Content Strategy Visinema. (h/yes)

Exit mobile version