Oleh: Jajang Atmaja, dkk (Dosen Teknik Sipil Politeknik Negeri Padang)
HARIANHALUAN.id – Tim Dosen Teknik Sipil Politeknik Negeri Padang (PNP) melaksanakan program Pengabdian Masyarakat di Nagari Sungai Pasak Kecamatan Pariaman Timur, Kabupaten Padang Pariaman.
Kegiatan yang dilaksanakan yakni mensosialisasikan secara lebih luas penerapan wall filer untuk memperbaiki retak dinding pada rumah tinggal masyarakat.
Wall filler adalah campuran semen khusus terdiri dari komponen yang terbuat dari bahan acrylic emulsion, yang dibuat dengan tujuan mengatasi masalah tembok retak pada bangunan. Wall filler dapat mengisi retakan dengan maksimal dengan cara mengisi pori–pori yang kosong pada retakan dinding. Penggunaan wall filler efektif pada dinding dengan jenis retak tarik atau retak rambut.
Metode pelaksanaan wall filler:
- Bersihkan permukaan cat, Fungsinya untuk memastikan tidak ada kotoran atau debu yang dapat mengganggu proses perbaikan tembok. Gunakan kain lap yang sudah dibasahi oleh air untuk membersihkan permukaan cat. Lalu, lap dengan kain kering bersih.
- Amplas permukaan tembok, Persiapkan amplas kasar. Pastikan amplas yang digunakan masih baru dan juga bersih dari kotoran dan debu sebelum digunakan. Pada permukaan tembok yang retak serta area di sekitarnya, gosok dengan amplas kasar secukupnya. Lakukan beberapa kali hingga acian pada tembok terlihat. Selanjutnya, bersihkan kembali permukaan area yang telah diamplas tadi dengan lap basah untuk mengangkat debu dari proses amplas. disini tembok akan terlihat lembab.
- Pakai wall filler, Oleskan wall filler ke bagian tembok yang retak. Ratakan campuran agar sejajar dengan permukaan tembok di sekelilingnya. Tunggu hingga kering.
- Oleskan cat plamir, Tunggu wall filler mengering, siapkan cat plamir. Fungsi cat plamir untuk meratakan dinding sekaligus jadi dasar tembok sebelum diwarnai dengan cat tembok. Setelah wall filler mengering, aplikasikan cat plamir pada area yang sudah diisi tadi dan tunggu mengering.
- Finishing, dengan mengamplas kembali dinding agar permukaannya menjadi halus dan menyatu dengan area di sekelilingnya. Setelah itu, aplikasikan cat tembok dengan warna yang sama dengan area yang lain. Begitu cat tembok yang diaplikasikan mengering, bersihkan seluruh area tembok rumah agar bersih dari bekas-bekas perbaikan.