Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Lapangan Kerja, Politeknik ATI Padang Gandeng Perusahaan Biofluel Indonesia

HARIANHALUAN.id – Politeknik ATI Padang terus mengembangkan sayap menjalin kerja sama dengan dunia industri. Pada Senin, 5 September 2022, Politeknik ATI Padang melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan Asosiasi Produsen Biofluel Indonesia (APROBI).

Direktur Politeknik ATI Padang, Ester Edwar menyampaikan, Politeknik ATI Padang merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang berada di bawah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Politeknik ATI Padang dengan spesialisasi di bidang industri agro memiliki 4 program studi Diploma 3, yaitu Teknik Industri Agro, Teknik Kimia Bahan Nabati, Analisis Kimia, dan Manajemen Logistik Industri Agro dan 1 program studi Diploma 4 Teknologi Rekayasa Bio Proses Energi Terbarukan serta 1 program setara D1 Distribusi dan transportasi.

Sebagai sebuah perguruan tinggi vokasi, Ester Edwar menjelaskan, hal utama yang menjadi fokus Politeknik ATI Padang adalah menyelenggarakan Pendidikan dual system yang link and match antara kurikulum dengan kebutuhan dan perkembangan industri saat ini. Dunia industri saat ini membutuhkan sumber daya manusia yang kompeten yang siap pakai dalam pengelolaan energi terutama pengembangan dan pemanfaatan bahan bakar nabati sebagai sumber energi masa depan.

“Dimana bahan nabati tidak hanya mengurangi ketergantungan dunia pada energi fosil, juga berperan dalam mengamankan sumber daya alam yang tersisa di bumi,” papar Ester Edwar. (*)

Exit mobile version