HARIANHALUAN.ID – Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat berkolaborasi dengan Astra Honda Motor (AHM) PT Menara Agung dan Satuan Lalu Lintas Polresta Kota Padang adakan kegiatan sosialisasi Safety Riding kepada Mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) pada Rabu (27/9).
Sosialisasi Safety Riding dengan tema “Bangga Menjadi Generasi #Cari_aMaN saat naik motor”.
Acara di awali dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama Jasa Raharja dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang tentang Sinergi Peningkatan Keselamatan Lalu Lintas dan dilanjutkan dengan paparan sosialisasi oleh pemateri.
Materi sosialisasi disampaikan oleh Ipda Yunefri dari Satlantas Polresta Padang, Riandi Monru dari PT Menara Agung dan Dwi Apriyanto dari PT Jasa Raharja Sumbar. Ketiga instansi saling memaparkan materinya sesuai dengan ramah instansinya masing-masing yaitu dari Kepolisian terkait paraturan lalu lintas yang berlaku, Menara Agung tentang pelatihan berkendara yang aman dan Jasa Raharja mengenai tugas fungsinya sebagai asuransi sosial dan asuransi wajib yang memberikan perlindungan bagi korban kecelakaan.
Sosialisasi ini dilakukan dalam rangka menciptakan mahasiswa yang tertib lalu lintas, yang memiliki budaya Safety Riding agar aman dan selamat saat berkendara hingga sampai ke tempat tujuan. Diharapkan kegiatan ini juga dapat menurunkan angka kecelakaan di Sumatera Barat dan tingkat fatalitas.
Disampaikan oleh Jasa Raharja, bahwa angka penerima santunan Jasa Raharja berdasarkan profesi adalah pelajar dan mahasiswa yaitu sebesar 35,06 %, sedangkan berdasarkan rentang waktu usia yaitu penerima santan tertinggi adalah usia produktif 34,99%
“Kami terus berupaya untuk berkolaborasi dan bersinergi baik dengan Polisi sebagai penegak hukum dan instansi lalu lintas lainnya dalam upaya pencegahan terjadinya kecelakaan dan diharapkan dapat menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di Sumatera Barat,” jelas Dwi. (*)