Menuju Sekolah Sehat, Tim Dosen Mercubaktijaya dan UMSB Laksanakan UKS di SDN 03 Batu Balang

Dosen Mercubaktijaya

Tim Dosen Universitas Mercubaktijaya bersama Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat melakukan kegiatan UKS di SDN 03 Batu Balang, Kabupaten Lima Puluh Kota. IST

LIMA PULUH KOTA, HARIANHALUAN.ID – Tim Dosen Universitas Mercubaktijaya yang berada di Jalan Jamal Jamil Pondok Kopi, Siteba, Kota Padang, bersama Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UMSB) melakukan kegiatan UKS di SDN 03 Batu Balang, Kabupaten Lima Puluh Kota, selama empat hari.

Bahwasanya kegiatan Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) belum berjalan maksimal, sehingga perlu digalakkan kembali untuk menciptakan ekosistem sekolah dan murid yang sehat. Oleh karena itu, tim dosen dua universitas ini melakukan pengabdian masyarakat guna merevitalisasi kegiatan tersebut, agar menjadi lebih aktif untuk menciptakan aktivitas yang sehat baik untuk sekolah, guru maupun para siswa itu sendiri.

Ketua pelaksana Ns. Mira Andika., M.Kep beserta anggota, yaitu Mitayani, S.ST., M.Biomed Ph.D, Dr. Drs. Zulmardi, M.Si, Ns. Yola Yolanda, M.Kep dan Ety Apriyanti, M.Kes mengatakan, kegiatan penguatan UKS dimulai tanggal 28 hingga 31 Agustus 2024. Pengabdian masyarakat ini, diyakini menjadi cikal bakal sekolah sehat melalui edukasi-edukasi yang sudah diterapkan.

“UKS, yang kalau kita mau jujur selama ini hanya semacam simbol dari sekolah, tapi aktivitas dan perannya belum berjalan maksimal untuk memastikan anak atau siswa sehat,” katanya.

Mira Andika meminta para guru tidak hanya fokus pada penerapan pengajaran materi dan juga pengerjaan tugas saat jam belajar, setidaknya menyempatkan waktu untuk melakukan ice breaking.

“Sehingga strategi-strategi untuk menerapkan Trias UKS bisa berjalan dengan baik melalui penataan pengelolaan yang baik dan juga keterlibatan berbagai pihak yang memiliki sumber daya yang mumpuni untuk menjalankan UKS tersebut,” ujarnya.

Mira Andika mengatakan bahwa kegiatan ini sepenuhnya didanai oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Riset dan Tekhnologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Masyarakat Tahun Anggaran 2024.

Pada program Hibah PBM (Pemberdayaan Berbasis Masyarakat), tim juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala LPPM Mercubaktijaya, Yani Maidelwita, SKM, Ph.D beserta jajaran dan segenap pihak yang mendukung kegiatan ini. “Semoga program yang sama tahun depan juga diluncurkan oleh kementerian,” ujarnya menutup pembicaraan.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lima Puluh Kota, Afri Efendi memberikan dukungan penuh untuk pelaksanaan kegiatan pengabdiaan yang dilakukan oleh dosen Universitas Mercubaktijaya dan Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat ini.

Selain memberikan edukasi dalam bentuk pelatihan kepada siswa maupun pengelola UKS, tim pengabdi Universitas Mercubaktijaya juga memberikan bantuan pengembangan dan peningkatan sarana UKS berupa tempat tidur, timbangan, tensi meter, pengukur tinggi badan, kotak P3K, bantuan set peralatan perawatan luka dan sarana habis pakai  lainnya.

Kepala SDN 03 Batu Balang, Kabupaten Lima Puluh Kota, Hendry, SP.d mengatakan sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada tim pengabdian dari universitas, karena telah memilih sekolahnya sebagai mitra sasaran di kegiatan ini.

Ia juga menyampaikan, kegiatan ini sangat berdampak positif kepada para tim pengelola UKS dan para siswanya. “Kami berharap ke depan kegiatan serupa juga dilaksanakan kembali sebagai wujud tindaklanjut dari kegiatan ini,” tuturnya. (*)

Exit mobile version