Rinaldi Siap Pimpin KPRI-PNP Mulai 2023, Herisajani Siap Awasi Hingga 2026

KPRI-PNP

HARIANHALUAN.ID – Rinaldi dari Program Studi D-3 Teknik Elektro dan Herisajani dari Program Studi D-3 Teknik Listrik masing-masing terpilih sebagai Ketua Harian dan Ketua Dewan Pengawas Koperasi Pegawai Republik Indonesia, Politeknik Negeri Padang (KPRI-PNP) periode 2023-2026, dalam Rapat Anggota Tahun Buku 2023 yang berlangsung hangat di Aula Gedung C Lantai 2 Kampus Oranye, Selasa (28/2/2023).

Di sisi lain, tim pengawas yang dikomandoi Herisajani diperkuat oleh Budi Hartono, Teknisi merangkap Kepala Gudang Jurusan Administrasi Niaga dan Joni Sosli, Kasubbag. Akademik dan Kemahasiswaan merangkap Fungsional Pengembangan Teknologi Pembelajaran Ahli Muda.

Rinaldi dibantu oleh Rusfandi, Staf Teknisi/PLP Ahli Pertama dari Program Studi Teknik Telekomunikasi selaku sekretaris dan Aguskamar, Dosen Jurusan Teknik Sipil yang sebelum ini juga menjabat sebagai bendahara koperasi tersebut.

Aset KPRI-PNP Naik Rp368.596.174

Dalam laporan pertanggungjawabannya, Ketua Pengurus KPRI-PNP yang lama, Roswaldi merinci, nilai aset koperasi tersebut per 31 Desember 2023 mencapai Rp4.603.485.366 atau mengalami peningkatan Rp368.596.274 dibanding tahun lalu Rp4.234.889.192.

Roswaldi yang didampingi Sekretaris KPRI-PNP periode 2019-2022, Sepri Neswardi berhasil membukukan sisa hasil usaha pada 31 Desember 2022 sebesar Rp171.016.639 atau mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang tercatat Rp17.025.297.

“Peningkatan itu diperoleh dari sewa toga wisuda dan pendapatan pengadaan barang dan jasa pemerintah,” kata Sepri Neswardi, yang tak ingin memperpanjang jabatan karena ingin konsentrasi menuntaskan program pendidikan doktoralnya.

Rinaldi Akomodasi Keinginan Anggota Berlayar dengan Koperasi Syariah

Dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) itu, Rinaldi yang kesehariannya mengajar mata kuliah Agama Islam itu menyatakan kesiapannya untuk menakhodai KPRI-PNP yang memiliki tiga bidang tersebut, yakni Bidang Organisasi dan Manajemen, Bidang Usaha, dan Bidang Pendidikan, Pelatihan dan Sosial.

Dalam rencana program kerja 2023, Bidang Organisasi dan Manajemen akan melakukan pembekalan manajemen dan koperasi atau belajar koperasi syariah dan merencanakan tempat usaha dan kantor koperasi, yang representatif dengan indikator keberhasilan: tersedia toko dan kantor koperasi yang baru.

“Dulu pernah kita usulkan pada pimpinan menempati ruang bagian depan kampus untuk jual sembako dan merchandise, tapi belum mendapat izin dari pimpinan. Semoga tahun ini ada jawaban,” kata Bendahara KPRI-PNP 2 periode, Aguskamar.

Di sisi lain, program kerja Bidang Usaha tahun ini adalah menjalankan koperasi syariah; meningkatkan pemasukan toko dari variasi usaha, seperti pembuatan cendera mata khas politeknik, mainan kunci, stiker, kaos, topi, dan lainnya dengan indikator keberhasilan: variasi toko bertambah.

Pengelola Bidang Usaha juga akan meningkatkan pemasukan dari acara wisuda dengan menaikkan sewa toga dan foto, dengan indikator keberhasilan pemasukan dari acara wisuda bertambah, serta penambahan paket pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Paket pengadaan langsung bakal diusahakan kembali secara profesional dengan indikator keberhasilan minimal dua paket per tahun.

Unit Usaha Jasa Konsultan

Tahun ini juga dibentuk unit usaha jasa konsultan teknik dan bisnis dengan memberdayakan dosen-dosen PNP sesuai bidang, dengan indikator keberhasilan, terbentuk unit usaha jasa konsultan.

Khusus untuk Bidang Pendidikan, Pelatihan dan Sosial, KPRI-PNP akan meningkatkan pengetahuan pengurus, pengawas dan karyawan secara bertahap melalui Dinas Koperasi dan UKM dengan indikator keberhasilan, meningkatnya pelayanan pada anggota.

Wawasan dan cakrawala mereka juga diperluas dengan studi banding ke koperasi yang sudah maju dan berprestasi, dengan indikator keberhasilan; muncul ide untuk peluang usaha baru.

Terakhir, KPRI-PNP juga bakal mengaktifkan kegiatan sosial keanggotaan dan kegiatan bina lingkungan dengan indikator keberhasilan; terserap dana sosial dan dana bina lingkungan. (*)

Exit mobile version