Rekomendasi Skincare Oriflame untuk Atasi Penuaan Dini

skincare

ilustrasi (freepik.com)

HARIANHALUAN.ID – Skincare terbukti ampuh dalam mengatasi berbagai masalah kecantikan. Salah satunya yaitu penuaan dini. Masalah kecantikan ini biasanya terjadi karena gaya hidup tidak sehat dan paparan lingkungan.

Skincare untuk Penuaan Dini

Penuaan dini harus segera Anda atasi ketika sudah menemukan tanda-tandanya. Adapun ciri-cirinya ialah ada bintik hitam akibat sinar matahari, kerutan, kulit tampak kendur, dan kusam.

Sementara untuk cara mengatasinya, Anda bisa manfaatkan berbagai produk skincare anti-aging. Untuk membantu Anda dalam mengatasi masalah kecantikan tersebut, Oriflame sudah mempersembahkan skincare berkualitas sebagaimana rekomendasi di bawah ini.

NovAge True Perfection Perfecting Day Moisturiser

Moisturiser ini bisa Anda gunakan setiap hari supaya wajah tidak kusam maupun tampak tua. Pelembab ini mengandung ekstrak Silk Tree dan Acai PhytoCELL yang bisa membuat wajah jadi lebih terawat.

Baca Juga: Rahmeldani Oktavia Sukses Berbisnis Skincare Brand SR12

NovAge Ecollagen Wrinkle Power Serum

Di dalam produk ini, Anda bisa menemukan bahan aktif hyaluronic acid, bahan alami gandum, hingga peptida beras dan ragi. Berkat kandungan tersebut, serum ini bisa merawat produksi kolagen sehingga wajah tampak lebih kencang, halus, dan cerah.

Optimals Age Review Eye Cream

Produk skincare ini bisa Anda gunakan untuk diaplikasikan di area mata. Tak bisa kita pungkiri bahwa masalah kecantikan ini seringkali memperlihatkan garis-garis halus di area mata.

Keberadaan krim mata ini pun bisa mencegah tanda penuaan dan menyamarkan kerutan maupun kantong mata. Area bawah mata juga bisa lebih cerah, lembab, dan terasa menyegarkan.

Manfaat ini tak lain berkat kandungan yang ada di dalamnya. Mulai dari blackcurrant, berangan kuda, redcurrant, sampai dengan silver birch.

NovAge Skin Priming Essence

Produk yang satu ini berperan penting dalam menjaga kulit agar tetap terhidrasi dengan baik. Skin barrier juga bisa terawat apabila menggunakan produk ini setelah memakai Oriflame Supreme Cleansing Gel.

Dengan menggunakan berbagai produk dari Oriflame di atas, maka kulit bisa terlihat lebih awet muda. Skincare anti-aging memang jadi andalan untuk mengembalikan kecantikan wajah.

Tips Mengatasi Penuaan Dini

Selain menggunakan produk Oriflame, Anda juga perlu mengatasi masalah kecantikan ini dengan beberapa tips berikut. Hal yang pasti, tips ini berkaitan dengan penerapan gaya hidup lebih sehat.

Hindari Merokok

Salah satu tipsnya yaitu menghindari merokok sebaik mungkin. Merokok hanya akan memberikan dampak negatif bagi kesehatan maupun kecantikan. Bahkan juga bisa memicu penuaan dini.

Konsumsi Buah dan Sayur

Tak hanya menggunakan skincare, Anda juga perlu konsumsi buah dan sayur sesering mungkin. Dengan mengonsumsi buah dan sayur, maka tubuh bisa mendapatkan nutrisi secara cukup.

Anda juga bisa mendapatkan pola makan seimbang sehingga mampu menghentikan tanda penuaan. Di sisi lain, Anda juga perlu menghindari makanan yang memiliki kandungan karbohidrat olahan atau gula tinggi.

Rutin Olahraga

Olahraga juga efektif dalam mengatasi masalah penuaan. Hal ini lantaran aktivitas fisik yang Anda lakukan secara teratur bisa memperbaiki sirkulasi darah yang ada di dalam tubuh.

Alhasil, sistem kekebalan tubuh bisa meningkat. Dengan demikian, Anda bisa jauh dari masalah penuaan.

Perbaiki Kualitas Tidur

Kualitas tidur juga bisa mempengaruhi tanda penuaan. Dalam hal ini, pastikan Anda memiliki pola tidur setidaknya 7 jam sehari. Dengan demikian, sel-sel di tubuh tak akan cepat menua.

Masalah penuaan tak lagi jadi momok menakutkan apabila memanfaatkan skincare yang tepat. Selain itu, imbangi pula dengan menerapkan gaya hidup sehat sebagaimana penjelasan di atas. Anda pun bisa terlihat lebih awet muda.

Exit mobile version