Kemenhub Siapkan 33.592 Unit Transportasi Sambut Mudik Lebaran

JAKARTA, HARIANHALUAN.ID – Kementerian Perhubungan bersama seluruh stakeholder terkait memastikan kesiapan sarana dan prasarana transportasi selama masa Angkutan Lebaran 2025. Setidaknya terdapat 33.592 unit transportasi sudah tersedia untuk mengangkut para pemudik tahun ini.

“Berbagai moda transportasi dari darat, laut, udara, dan perkeretaapian telah dipersiapkan agar perjalanan mudik lebih aman dan nyaman,” tulis Kemenhub dalam unggahan Instagram resminya (@kemenhub151), Jumat (14/3).

Dalam hal ini, untuk sarana transportasi jalan sudah tersedia 30.451 unit bus dengan total kapasitas 26,2 juta tempat duduk. Sedangkan untuk prasarana telah tersedia 115 terminal.

Kemudian ada juga sarana berupa 404 unit pesawat dengan kapasitas total 9,9 juta tempat duduk untuk moda transportasi udara. Dari sisi prasarana telah tersedia 60 bandar udara.

Lebih lanjut untuk moda transportasi laut terdapat 187 unit kapal dengan total kapasitas 2,3 juta penumpang. Tersedia juga prasarana berupa 14 lintas pelabuhan penyeberangan, 40 dermaga MB, 2 dermaga Ponton, dan 22 dermaga Plengsengan.

Terakhir untuk moda transportasi kereta api telah tersedia 2.250 unit lokomotif dan kereta dengan total kapasitas antar kota 5,3 juta tempat duduk dan regional 3,1 juta tempat duduk. Untuk prasarananya telah tersedia jalur perkeretaapian Jawa, Sumatra, dan Sulawesi Selatan.

“Koordinasi dengan berbagai pihak dilakukan untuk memastikan kelayakan armada, kesiapan infrastruktur, serta penguatan layanan bagi masyarakat. Dengan perencanaan yang matang, diharapkan arus mudik dan balik berjalan lancar,” pungkas Kemenhub. (h/dtk)


Exit mobile version