PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID- Klub milik H. Arisal Aziz Josal FC sukses menjadi kampiun Liga 4 Asprov PSSI Sumbar tahun 2024/2025 usai mengandaskan perlawanan PSPP Padang Panjang pada leg 2 final yang digelar di Stadion Utama Sumbar Padang Pariaman, Rabu (09/04/2025).
Agung Wicaksono cs menang telak 3-1 lewat brace Carel Syadef dan 1 gol cantik Gibran Tito. Sedang gol balasan tim Kota Serambi Mekah dicetak oleh Sendi Maulana. Dengan skor ini maka secara keseluruhan Josal FC unggul aggregate 6-2, karena di Leg 1 juga unggul dengan skor identik atas PSPP Padang Panjang.
Selain itu, klub asal Piaman ini sukses mengawinkan gelar Juara 3 2023 dan Juara Liga 4 Sumbar 2024/2025 sekaligus mencatat sejarah sebagai tim perdana yang meraih Juara Liga Kasta ke-4 Asprov PSSI Sumbar.
Jalannya Pertandingan
Menang di Leg 1 membuat Josal FC bermain lebih rileks. Memainkan formasi yang sama dengan Leg 1, Laskar Ombak Piaman menekan terlebih dahulu. Menit ke-4′, sebuah percobaan dari Alil Yalum masih mampu ditepis penjaga gawang PSPP Syamsul Arifin.
Begitu juga dengan sepakan winger Josal FC Gibran Tito belum membahayakan gawang wakil Kota Serambi Mekah.
Memainkan pola terbuka memberi ruang di pos pertahanan PSPP. Berulang kali Josal menekan PSPP dan membuat Rudi cs terdesak.PSPP sesekali mencoba menekan lewat serangan balik.
Sepakan percobaan dari Akbar Rizky masih melambung di atas gawang Ryan Saputra. Menit 14′, petaka menghampiri PSPP. Gibran Tito memperlihatkan pesonanya sebagai seorang pemain masa depan Sumatera Barat.
Lewat aksi ciamik, pemain kidal ini meliuk-liuk melewati beberapa pemain PSPP Padang Panjang sebelum akhirnya memperdaya Syamsul Arifin. Skor 1-0 Josal FC memimpin.
Gol Gibran membuat Josal semakin di atas angin. Menit 30′ giliran sang top skorer Carel Syadef yang unjuk gigi. Memanfaatkan bola crossing Wildan Chusnul, Carel melepaskan heading yang sulit dijangkau Syamsul Arifin. Skor 2-0 Josal semakin menjauh.
Menit 42′, Teguh Aljanu nyaris menambah keunggulan Josal FC. Bek sayap kiri ini melakukan aksi solo run menyisir sisi kanan pertahanan PSPP. Sayang finishing touchnya berhasil diblok penjaga gawang PSPP Syamsul Arifin.
Masa injury time kembali gawang Syamsul Arifin kebobolan oleh Carel Syadef. Memanfaatkan assist Alil Yalum, Carel Syadef semakin memperkokoh hegemoninya sebagai pencetak gol terbanyak di gelaran Liga 4 Sumbar kali ini.
Penggemar Cristiano Ronaldo ini berhasil melengkapi koleksinya menjadi 15 gol. Skor 3-0 menutup babak pertama.Usai turun minum, Josal FC sedikit mengendorkan permainan.
PSPP mencoba mengambil alih permainan. Alhasil, 15′ menit babak kedua berjalan Shandy Maulana berhasil memperkecil skor ketertinggalan PSPP. Sepakannya gagal diamankan kiper Josal FC Ryan Saputra.
Skor 1-3 PSPP semakin percaya diri meningkatkan intensitas serangan. Masa injury time Shandy Maulana nyaris kembali membobol gawang Ryan andai sepakannya tidak membentur tiang gawang Josal.
Hingga peluit panjang ditiup wasit Eko Saputra, Skor 3-1 tidak berubah untuk Josal menutup laga Leg 2 final Liga 4 Sumbar.
Kemenangan Josal FC semakin lengkap dengan gelar pemain terbaik Liga 4 Sumbar 2024/2025 yang diraih bek sayapnya Wildan Chusnul.
Gelar top skorer sahih menjadi milik Carel Syadef dengan koleksi 15 gol. Sedang anugerah kiper terbaik jatuh kepada Kiper PSPP Syamsul Arifin. (*)