Flare Menyala di GHAS, Laga Semen Padang VS PSBS Biak Berakhir Ricuh

PADANG, HARIANHALUAN.ID – Laga pamungkas perebutan gelar juara Liga 2 yang mempertemukan Semen Padang FC vs PSBS Biak, berakhir ricuh usai tim tuan rumah tertinggal 0-3 dari tim tamu, Sabtu (9/3/2024).

Api flare tiba-tiba menyala dari arah tribun penonton, sehingga membuat Stadion Gelora Haji Agus Salim diselimuti asap tebal.

Sejumlah suporter Semen Padang pun meluapkan kekecewaannya dengan turun ke lapangan. Pemain dari kedua tim, sempat terlihat berdiri di lapangan menanti situasi kondusif.

Namun demikian, pemain kedua tim akhirnya masuk ke ruang ganti karena pertandingan terhenti dalam waktu yang cukup lama.

Laga pamungkas itu pun akhirnya dinyatakan dihentikan ketika pertandingan memasuki masa 10 menit terakhir, dengan skor akhir keunggulan 0-3 bagi kemenangan PSBS Biak.

Semen Padang dan PSBS Biak sendiri, sebenarnya sudah memastikan diri promosi ke Liga 1. (*)

Exit mobile version