Ragam Kejutan Hyundai di IIMS 2023 yang Menarik Perhatian Pengunjung
HARIANHALUAN.id -Indonesia International Motor Show (IIMS) selalu menjadi ajang bagi para perusahaan otomotif untuk unjuk kebolehan memamerkan deretan produk dan layanan terbaiknya. Tak mau ketinggalan, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) sebagai salah satu perusahaan otomotif terbesar di Tanah Air turut menghadirkan sejumlah kejutan untuk pengunjung IIMS 2023.
Sebagai informasi, IIMS 2023 digelar selama 10 hari, yakni dari tanggal 16 hingga 26 Februari 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Dari sekian banyak booth yang berdiri, Hyundai Sustainable Space, booth Hyundai di IIMS 2023 mendapatkan antusiasme yang tinggi dari pengunjung. Hal ini terlihat dari padatnya kerumunan yang mendatangi Hyundai Sustainable Space sejak hari pertama pembukaan IIMS 2023.
Selain penasaran dengan berbagai lini mobil Hyundai, pengunjung juga dibuat penasaran dengan sederet program dan penawaran menarik yang ditawarkan HMID di IIMS 2023. Simak apa saja kejutan yang Hyundai tawarkan selama IIMS 2023 di bawah ini.
Banjir promo jutaan rupiah selama IIMS 2023
Perhelatan IIMS kerap identik dengan momen bagi masyarakat untuk mendapatkan mobil idamannya. Memahami hal tersebut, HMID pada IIMS 2023 ini menghadirkan beragam program dan penawaran menarik bagi pengunjung. Adapun sejumlah penawaran menarik yang bisa Anda dapatkan di booth Hyundai IIMS 2023 di antaranya:
- Program pembiayaan khusus dari Hyundai Finance untuk setiap pembelian STARGAZER dan CRETA dapat memilih:
· Angsuran ringan mulai dari Rp1,9 juta per-bulan dalam 3 tahun, atau
· Bebas angsuran 3 bulan, atau
· Cuti Cicilan hingga 1 tahun, atau
· DP rendah mulai dari Rp20 juta-an
2. Program Serba Untung Februari setiap pembelian STARGAZER dan CRETA dapat memilih:
· Gratis biaya bahan bakar hingga senilai Rp15 juta, atau
· Gratis Asuransi hingga 2 tahun, atau
· Trade-in Cashback hingga Rp15 juta, atau
3. Program Spesial hanya untuk pembelian STARGAZER dan CRETA di IIMS 2023
· Lucky Dip dengan total hadiah lebih dari Rp2 miliar
· February Anniversary Gift senilai Rp2 juta bagi pelanggan yang berulang tahun/pernikahan/memiliki anak yang lahir di bulan Februari (benefit berupa voucher belanja mitra di aplikasi My Hyundai Indonesia)
· Lomba konten media sosial Test Drive berhadiah E-Money Rp500.000 per pemenang dengan total 75 peserta test drive yang mengunggah konten berupa foto/video di akun Instagram masing-masing.
Anda tidak perlu khawatir menunggu lama saat proses SPK, karena tersedia juga perwakilan dealer dari berbagai daerah di indonesia yang memudahkan pengunjung dari berbagai wilayah untuk datang dan mendapatkan mobil Hyundai incarannya.
Hingga saat ini, jaringan dealer Hyundai telah mencapai 126 dealer yang tersebar di seluruh Indonesia, dengan tujuan untuk mengoptimalkan kepuasan pelanggan atas kebutuhan layanan after-sales Hyundai yang mencakup ketersediaan suku cadang dan service kendaraan.
Hadirnya edisi terbaru dari CRETA
Di samping menghadirkan beragam penawaran menarik, IIMS 2023 juga jadi panggung bagi HMID untuk memamerkan varian terbaru dari dari lini mobil SUV andalannya, yakni Hyundai CRETA Dynamic Black Edition. Mengusung konsep “Those Who Love Black Live Colourful Lives”, CRETA Dynamic Black Edition ini hadir untuk memenuhi permintaan masyarakat akan sebuah kendaraan yang dapat merepresentasikan kepribadiannya.
Sesuai namanya, CRETA Dynamic Black Edition memiliki tampilan dengan finishing serba hitam. Sisi depannya masih mempertahankan keunikan dari kendaraan dengan Black Front Grille dan lampu Parametric Jewel Hidden-Type DRL. Tampilan berbeda hadir pada penggunaan emblem Dark Monochrome Front H-emblem, Black Front Bumper Garnish, Black Side Skirt, Black Front Body Kit, serta Black Rear Body Kit.
Sementara itu velg-nya menggunakan velg Black Alloy Wheels berukuran 17 inci dengan profil ban 215/60. Dari segi performa, CRETA Dynamic Black Edition menggunakan mesin yang sama, yakni mesin berkapasitas 1.500 cc dengan Intelligent Variable Transmission (IVT) yang mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 115 ps/6.300 rpm dan torsi maksimum hingga 143,8 Nm/4.500 rpm. Tertarik dengan harganya? CRETA Dynamic Black Edition dijual dengan harga Rp 350 juta.
Hingga saat ini Hyundai telah memperkenalkan sedikitnya enam kendaraan unggulannya di Indonesia, di antaranya STARGAZER, CRETA, SANTA FE, PALISADE, STARIA, hingga IONIQ 5. Semua lini kendaraan Hyundai pun telah mendapat respon positif dari masyarakat Indonesia.
Kunjungi Hyundai Sustainable Space di IIMS 2023 untuk mendapatkan berbagai penawaran menarik. Ikuti juga informasi terkait kegiatan dan produk Hyundai terkini di situs resmi HMID di www.hyundai.com/id/id, atau melalui berbagai kanal media sosial, yaitu Instagram HyundaiMotorIndonesia, Youtube Hyundai Motors Indonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, dan Twitter @HyundaiMotorID. (*)