AGAM, HARIANHALUAN.ID – Di bawah kepemimpinan Sri Rahmah S. Ag, SMA 1 Kamang Magek, Kabupaten Agam terus unjuk gigi dalam torehan prestasi dan peningkatan kualitas pendidikan sekolah. Melalui ini diharapkan masyarakat tetap semangat dan optimis menyekolahkan anak-anak mereka di sekolah tersebut.
Komitmen meningkatkan kualitas pendidikan tersebut tak hanya bisa dilihat dengan diterimanya siswa SMA 1 Kamang pada kampus ternama, melainkan juga dibuktikan dengan banyaknya torehan prestasi keagamaan melalui bidang tahfizul quran yang diraih sekolah ini.
Kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) 1 Kamang Magek, Sri Rahmah kepada media di ruang kerjanya, Selasa (15/4) mengatakan, tahun 2024 terjadi peningkatan jumlah siswa dari sekolah ini yang masuk perguruan tinggi melalui jalur SNBP, sehingga masyarakat sekitar Kamang Magek tidak perlu merasa ragu lagi untuk menyekolahkan anaknya di tempat tersebut .
“Terhitung tahun 2024/2025 terjadi peningkatan penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNBP, pada tahun 2024 ada 10 orang, pada tahun 2025 menjadi 14 orang, atau sekitar 20 persen dari total keseluruhan siswa,” katanya
Masih dijelaskan Sri, dari total penerimaan tersebut, mereka berhasil masuk ke Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Universitas Sudirman, Itera, UNP, dan berbagai kampus lainnya.
Tak hanya unggul dibidang akademik, dibidang olahraga, SMA 1 Kamang Magek juga berhasil menjadi juara sepak bola futsal tingkat daerah, serta berhasil menelurkan pemain terbaik di bidang futsal.
“Selain bidang akadamik, siswa juga berhasil menjadi juara pada bidang futsal, bahkan pemain terbaik pada bidang futsal juga berasal dari SMA 1 Kamang Magek ini, ” katanya.
Dalam hal ini, ciri khas SMA 1 Kamang Magek adalah dibidang tahfizul quran dengan program tahfiz wajib dan tahfiz unggulan.
“Kalau tahfiz wajib setiap hari siswa menyetorkan ayat pada guru kelas, sementara tahfiz unggulan adalah anak khusus yang disiapkan untuk mengikuti wisuda sesuai ketentuan yang berlaku dari penguji, ” katanya.
Sri berharap agar masyarakat sekitar memberikan dukungan terhadap berbagai program yang akan diselenggarakan oleh sekolah.
“Tentu kami sangat berharap dukungan dari masyarakat sekitar sekolah, agar setiap program yang direncanakan bisa berjalan dengan baik dan sukses, ” katanya. (*)