HARIANHALUAN.ID – Pemerintah Kota (Pemko) Sawahlunto melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan terus memaksimalkan kemampuan literasi masyarakat khususnya para pelajar hingga ke pelosok negeri.
Hal ini dikarenakan kecanduan gadget terus menggerus ketertarikan budaya membaca yang merupakan bagian dari literasi khususnya pejalar.
Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Sawahlunto, Sarlina Putri menjelaskan bahwa salah satu yang dilakukan adalah pemanfaatan mobil pustaka keliling.
“Kondisi topografi yang berbukit, akses transportasi umum yang jarang, serta lokasi pustaka daerah yang jauh dari pemukiman penduduk menyebabkan masyarakat maupun pelajar di pelosok kesulitan mengembangkan kemampuan literasinya,” katanya, Rabu (7/9/2022).
Karena itu, pihaknya menjadwalkan kunjungan mobil pustaka keliling ke daerah pelosok tiga kali dalam seminggu.
“Ada dua unit mobil pustaka keliling yang ada. Satu unit mencakup Kecamatan Talawi dan satu unit lagi mencakup Kecamatan Barangin, Kecamatan Lembah Segar, dan Kecamatan Silungkang,” katanya lagi.
Dia menambahkan bahwa buku-buku yang ada di perpustakaan daerah sangat lengkap sesuai dengan sembilan klasifikasi umum. Namun yang dibawa adalah buku-buku populer pada saat itu, serta tergantung kategori pembaca di daerah tujuan.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Halomoan menambahkan, pihaknya akan terus melaksanakan kegiatan kunjungan mobil pustaka keliling ini.
“Tidak ada kendala berarti, namun kenaikan BBM tentu akan menambah beban operasional kendaraan dinas. Tetap akan dijalankan,” ucapnya.
Pihaknya sangat berharap kegiatan ini mampu mengurangi ketergantungan gadget khususnya bagi pelajar yang pada akhirnya menciptakan generasi yang pasif. (*)