HARIANHALUAN.ID – Sebanyak 5.054 siswa SD/MI, SMP/MTS se-Tanah Datar menerima bantuan siswa miskin yang diberikan oleh badan amil zakat (BAZ) Tanah Datar. Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Kantor Camat Pariangan, Rabu (28/9/2022).
Menurut Yasmansyah, selalu Ketua Badan Amil Zakat Tanah Datar menyampaikan bahwa kegiatan penyerahan bantuan untuk siswa yang tergolong ekonomi lemah dan miskin itu diikuti oleh 5.054 siswa dengan menghabiskan nilai zakat sebanyak Rp2.220.700.000.
“Jumlahnya sekitar 5.054 orang, semuanya berasal dari keluarga yang ekonomi lemah dan miskin se-Tanah Datar,” katanya.
Yasmansyah yang acap disapa buya itu juga mengatakan bahwa jumlah siswa penerima bantuan itu berasal dari data yang sudah diajukan oleh pihak sekolah.
“Data penerima ini berasal dari sekolah masing-masing, yang diajukan oleh majelis guru kepada BAZ, dan alhamdulillah kita serahkan secara simbolis kepada penerima tersebut,” katanya.
Lebih lanjut ia berharap dengan adanya kegiatan itu agar mutu pendidikan anak-anak Tanah Datar semakin bagus dan meningkat, serta kepada guru yang mengabdi di Tanah Datar semakin kokoh dan percaya untuk menyalurkan zakatnya ke BAZ Tanah Datar.
Hal senada juga disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tanah Datar, Riswan diwakili Kabid SD Lutfi bahwa ia menilai program itu sangat bermanfaat bagi siswa dan wali murid kurang mampu untuk membantu kelanjutan pendidikan siswa menuju SDM Tanah Datar yang cemerlang.
“Selain itu, program ini juga sejalan dengan program unggulan bupati beserta wakil terkhusus dibidang pendidikan dan budaya dalam memberantas atau mengurangi anak putus sekolah,” ucapnya.
Turut hadir Camat Pariangan, Yatriwel, perwakilan Bank Nagari, serta para siswa penerima bantuan. (*)