Diakuinya, banyak pemikiran Bung Hatta untuk dipedomani oleh generasi muda. Oleh karena itu melalui rangkaian kegiatan Gebyar tersebut diharapakan para pelajar se Kota Bukittinggi mulai dari jenjang TK hingga SMA dapat mengenal dan meneladani sosok Bung Hatta.
“Kita sebagai warga Bukittinggi tentu bangga memiliki Bapak Proklamator Bung Hatta yang lahir di Bukittinggi. Untuk mengenang dan mengenal sosok beliau perlu dilakukan berbagai kegiatan di museum rumah kelahirannya,” ucap Heru
Ia mengimbau kepada seluruh pelajar di satuan jenjang pendidikan untuk dapat mengikuti kegiatan yang dilaksanakan itu dengan mendaftar di link pendaftaran yang telah disediakan.
Disamping itu para pelajar juga dapat membaca pamflet/brosur kegiatan yang telah disebar di medsos dan di sekolah sekolah. Dalam kegiatan ini juga disediakan reward dan berbagai hadiah lainnya bagi para pemenang lomba.
“Pemko Bukittinggi melalui Disdikbud akan terus berusaha mengenalkan dan menumbuhkembangkan rasa kecintaan generasi muda terhadap sosok Bung Hatta sebagai tokoh Proklamator Indonesia yang berasal dari Bukittinggi,” tutur Heru.
Menurutnya, salah satu program untuk meningkatkan ketertarikan generasi muda dalam mengenal sosok Bung Hatta adalah dengan menggaungkan museum rumah kelahiran Bung Hatta Kemudian mengunjungi dan melakukan kegiatan di sejumlah fasilitas umum yang diberi nama Bung Hatta. Seperti Istana Bung Hatta, Balai Sidang Bung Hatta, Perpustakaan Nasional Bung Hatta, dan taman monumen Proklamator Bung Hatta. (*)