BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam telah mengucurkan beasiswa sebesar Rp5,6 miliar dalam kurung waktu 2,5 tahun kepada 946 mahasiswa asal Kabupaten Agam.
Dari data yang diperoleh pada tahun 2022, Pemkab Agam mengucurkan dana APBD sebesar Rp1,2 miliar kepada 235 orang penerima beasiswa yang kuliah di Sumbar 158 orang, di wilayah Sumatera 39 dan di luar pulau Sumatera 38 orang.
Selanjutnya, tahun 2023 Pemkab Agam kembali mengucurkan dana sebesar Rp2,7 miliar kepada 355 mahasiswa yang kuliah di Sumbar 254, di wilayah Sumatera 49 orang dan di luar Sumatera 56 orang.
Kemudian, hingga Juni 2024 ini, Pemkab Agam telah mengucurkan beasiswa sebesar Rp1,7 miliar bagi 352 orang yang kuliah di Sumbar dan di wilayah Sumatera 48 orang, serta di luar wilayah Sumatera 56 orang.
Beasiswa yang diluncurkan Bupati Agam, Andri Warman bertujuan untuk menciptakan anak muda Agam yang berkualitas, keberlanjutan pendidikannya harus terjamin.
Selain itu, beasiswa tersebut sebagai bentuk perhatian utama Pemkab Agam dengan memberikan bantuan jaya hidup bagi mahasiswa Agam yang tidak mampu, berprestasi dan yatim piatu.
“Jumlah mahasiswa Agam yang mendapatkan beasiswa program Agam Maju Generasi Pintar tumbuh terus sejak diluncurkan beberapa tahun lalu,” kata Ketua Tim Sukses Bupati Agam, Paslon nomor 3 Andir Warman-Martias Wanto (AWR-MW) Feri Adrianto, Selasa (19/11/2024).