“Saya bersyukur keluarga dan hewan peliharaan kami bisa keluar dengan selamat tadi malam, sebelum terlambat. Terima kasih yang mendalam kepada teman-teman yang sudah menerima kami dan memberikan pakaian serta selimut,” tulis Moore di media sosialnya.
Supermodel Bella Hadid pun turut membagikan cerita memilukan lewat Instagram Story-nya, menunjukkan rumah masa kecilnya yang hangus terbakar oleh api.
Kebakaran ini menjadi salah satu bencana terbesar di Los Angeles, mempengaruhi ribuan keluarga dan menambah daftar panjang kerugian yang ditimbulkan oleh bencana alam di wilayah tersebut. (*)