AGAM, HARIANHALUAN.ID- Sejumlah petani Jorong Tambuo Nagari Koto Tangah Kecamatan Tilatang Kamang meminta pemerintah nagari setempat untuk melakukan perbaikan jalan usaha tani yang sudah rusak dan terban.
Menurut pantauan Haluan di lapangan, akses jalan yang digunakan puluhan petani menuju sawah mereka tepat berada di tepian batang agam itu sudah ada yang mengalami terban yang menyebabkan badan jalan menjadi sempit sehingga menyulitkan masyarakat saat mengangkut hasil tani mereka.
Nely salah seorang petani yang rutin setiap saat melewati jalan tersebut meminta pemerintah agar memberikan bantuan untuk perbaikan jalan tani tersebut.
“Saya lewat jalan ini hampir setiap hari, coba bapak perhatikan dibeberapa titik itu jalan ini sudah ada yang longsor, tanahnya jatuh kedalam batang agam, tentu kami membawa motor dan hasil tani sangat kesulitan sekali membawa hasil tani ke jalan utama, ” katanya, Selasa (14/1/2025).
Ia berharap agar pemerintah memperhatikan kondisi jalan tersebut, karena jika diperhatikan jalan tersehut tidak begitu panjang.
“Kalau panjangnya dari simpang tepian batang agam tambo paling cuma 200- 300 meter, jadi kami yakin pemerintah pasti bisa menganggar dana perbaikan jalan itu supaya petani merasa nyaman melewati jalur tersebut, ” katanya. (*)