Longsor di Jalan Lintas Padang-Solok, Akses Jalan Terputus

PADANG, HARIANHALUAN.ID – Intensitas hujan yang cukup tinggi mengakibatkan terjadinya longsor di kawasan jalan lintas Padang-Solok, tepatnya di Kelok Banto pada Selasa (7/5). Akibatnya, akses jalan Padang-Solok terputus.

Kejadian tersebut dilaporkan oleh Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Padang, Hendri Zulviton. Bencana tersebut terjadi tepatnya di Kelok Banto Kelurahan Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan.

“Material longsor mengakibatkan tertutupnya akses jalan, baik menuju Solok maupun menuju Padang. Luas area terdampak material longsor sepanjang 70 m, lebar 16 m dengan ketinggian material sekitar 2 m,” kata Hendri melaporkan, Selasa (7/5).

Ia menyebutkan, hujan dan angin kencang yang terjadi di Kota Padang Menyebabkan terjadinya longsor yang menghambat akses jalan masyarakat.

“Berdasarkan informasi atau video yang beredar, diduga ada dua orang korban, dan untuk selanjutnya TIM SAR Gabungan sedang berupaya untuk menyesuaikan informasi tersebut,” katanya lagi.

Ia juga melaporkan, tim yang sudah standby di lapangan di antaranya BPBD Provinsi Sumbar, BPBD Kota Padang, Balai Jalan Nasional, Basarnas, PMI Kota Padang, Danramil, Polsek Luki, Satpol PP Kota Padang, TRC Semen Padang, Lurah Indarung, Rumah Zakat, Ambulan Marola, KSB Luki, Rapi serta Masyarakat.

“Kita sudah ambil tindakan, Tim Rescue dan Pusdalops BPBD Kota Padang di bawah Komando Kabid KL dan Tim SAR Gabungan tengah melakukan pembersihan material longsor. Untuk kepastian korban, sedang dilakukan penyesuaian informasi,” ujarnya. (*)

Exit mobile version