Jambret HP Ibu-Ibu, Kangen Diringkus Tim Klewang Polresta Padang

Pelaku jambret

Pelaku jamber diringkus Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang. IST

HALUANNEWS, PADANG – Tim Klewang Polresta Padang membekuk seorang pelaku kejahatan yang viral di media sosial (medsos) menjambret handphone seorang ibu yang tengah duduk bersama dua anaknya menggunakan motor matic.

Viral di media sosial dan di tonton ribuan warganet, yang didalam video tersebut ada seorang laki laki mengunakan motor metik menjambret seorang ibuk ibuk yang lagi duduk bersama dua orang anaknya asik bermain HP, laki laki tersebut merampas HP milik si ibuk dan langsung melarikan diri.

Aksi yang terekam pemantau CCTV oleh salah satu rumah warga yang berada di lokasi kejadian, yakni samping Gereja GPIB Gang Pasar Borong, Kelurahan Batang Arau, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, terjadi pada Minggu (15/5/2022) sekitar pukul 08.30 WIB.

Kapolresta Padang, Kombes Pol Imran Amir didampinggi Kasat Reskrim Kompol Dedy Andriasyah Putra mengatakan, kejadian tersebut ketika ada seorang ibu-ibu bermain HP bersama dua anaknya, tiba-tiba pelaku datang berpura-pura melihat bensin motornya yang habis.

Ketika situasi lenggang, katanya, pelaku langsung mengambil handphone milik korban dan langsung melarikan diri. Kemudian korban langsung melaporkan kejadian itu ke Polresta Padang.

Mendapat informasi adanya jambret di Kota Padang, Tim Klewang langsung melakukan penyelidikan di lokasi kejadian dengan meminta keterangan sejumlah saksi dan mengambil video rekaman CCTV.

“Alhasil, pelaku diketahui identitasnya bernama Ilham alias Kangen (29) seorang tukang parkir. Tim Klewang dikomando Aipda David Rico Darmawan menangkap pelaku yang sedang tidur di rumahnya di belakang Pasar Simpang Haru, Kecamatan Padang Timur, Rabu (25/5/2022) sekitar pukul 15.00 WIB,” ujar Imran Amir, Kamis (26/5/2022).

Ia menyebutkan, saat dilakukan pengembangan untuk mencari handphone yang telah dicurinya, pelaku mencoba kabur dan melawan petugas. “Tim Klewang langsung mengejar pelaku dengan cara melumpuhkannya dengan timah panas,” ujarnya. (*)

Exit mobile version