PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Masa tenang yang harusnya bebas dari segala bentuk kampanye sudah tak lagi tenang. Pagi ini, Selasa (26/11), ditemukan selebaran berisi narasi negatif yang tidak terkonfirmasi tentang calon Walikota Pariaman, Genius Umar.
Kuasa Hukum Paslon 01 Genius-Ridwan, Riski Putra Zulva menyebut, ia menemukan selembar kertas berisi kampanye hitam tersebut di depan rumahnya. Kertas tersebut memperlihatkan foto Genius yang disandingkan dengan Pj Walikota dan dua orang lain yang disangkutpautkan.
“Jika ini tersebar ke rumah-rumah lain, tentu saja dapat merugikan paslon 01, mengingat bahwa besok hari pemilihan. Kami sebagai tim 01, sama sekali tidak senang,” katanya.
Ia percaya, selebaran itu sengaja disebar untuk mempengaruhi pilihan masyarakat Kota Pariaman dalam pemilihan walikota besok.
Kendati begitu, pihaknya percaya bahwa masyarakat Kota Tabuik merupakan pemilih cerdas, sehingga tidak akan terpengaruh oleh narasi negatif yang tidak terkonfirmasi kebenarannya.
“Tim begitu juga dengan paslon 01 sama sekali tidak senang dengan selebaran kampanye hitam ini. Namun, kami sepakat untuk tetap fokus pada hasil dan percaya bahwa masyarakat Pariaman cerdas memilih,” ujarnya.
Menurutnya, masyarakat dapat menilai dan memahami antara informasi yang terkonfirmasi kebenarannya dan informasi fitnah yang sengaja disebar untuk menjatuhkan seseorang.
Namun, pihak yang menyebar selebaran tetap harus bertanggungjawab. Oleh sebab itu, sebagai pihak yang dirugikan, ia selaku tim kuasa hukum memasukkan laporan terkait selebaran kampanye hitam tersebut ke Bawaslu Kota Pariaman.
“Bagaimana pun kita harus memastikan tindakan yang merugikan dan menciderai demokrasi ini dapat ditindak dengan benar sesuai prosedur oleh Bawaslu,” tuturnya. (*)