Logistik Pemilu Didistribusikan, Warga Sijunjung Diminta Gunakan Hak Pilih

Keterangan Foto: Ketua KPU Sijunjung bersama Forpimda saat melepas langsung pendistribusian logistik surat suara ke delapan kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Sijunjung dengan dikawal aparat kepolisian.

SIJUNJUNG,HARIANHALUAN.ID– Logistik untuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 27 November tahun 2024 di Kabupaten Sijunjung mulai didistribusikan ke kecamatan – kecamatan sampai di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Selasa (26/11) yang dilepas langsung oleh Sekdakab Sijunjung beserta KPU dan Muspida Kabupaten Sijunjung dari Gudang Logistik KPU Sijunjung.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Sijunjung Dori Kurniadi mengajak masyarakat Kabupaten Sijunjung untuk menggunakan hak pilih dalam pilkada serentak 27 November 2024 serta menjaga kondisi Kabupaten Sijunjung tetap kondusif.

“Kita distribusikan ke 8 Kecamatan, kemudian ke Nagari hingga nanti didistribusikan ke masing-masing TPS dengan pengawalan dari pihak Kepolisian,” katanya.

Dori Kurniawan menyebutkan distribusi logistik Pemilu 2024 di Kabupaten Sijunjung berharap dapat berjalan lancar ke kecamatan Nagari hingga sampai di TPS masing-masing. Total ada sekitar 445 TPS di Kabupaten Sijunjung.

” Dalam kesempatan ini, saya juga selaku pihak penyelenggara atau KPU Sijunjung mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terkait yang telah berkolaborasi dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024,” ujarnya.

Dori juga menambahkan ada sekitar 173.347 penduduk yang mempunyai hak pilih di Kabupaten Sijunjung dan Pihaknya berharap masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024.

“Saya berharap hak pilih warga digunakan secara maksimal oleh masyarakat dengan memberikan suaranya kepada pilihan-pilihan mereka, baik Gubernur dan wakil Gubernur Sumbar maupun Bupati dan wakil Bupati Sijunjung,” jelasnya.

Sementara itu, Kapolres Sijunjung AKBP Andre Anas menegaskan bahwa personil Kepolisian Resort Sijunjung menerjunkan 161 personil untuk melakukan pengamanan di masing masing TPS yang ada di wilayah Kabupaten Sijunjung.

” Polres Sijunjung bersama Pemkab, Kodim, KPU serta Badan Pengawas Pemilu sudah memetakan kerawanan dan akan dilihat kondisi di lapangan dan berharap tahapan pelaksanaan hingga penghitungan suara berjalan kondusif dan berlangsung umum, bebas, rahasia, jujur dan adil,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU Sijunjung bersama Forkopimda juga melakukan pemusnahan surat suara sebanyak 618 lembar surat suara yang terdiri dari 276 lembar surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar dan 342 lembar surat suara Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung. (*)

Exit mobile version