HARIANHALUAN.id – Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat sejak tanggal 21 Juni hingga 28 Juni 2022, melaksanakan kewajibannya menyerap aspirasi dari masyarakat atau konstiuen, yang juga dikenal dengan kegiatan reses anggota DPRD.
Tidak terkecuali bagi Arkadius Dt Intan Bano politisi partai Demokrat, yang telah 3 periode menjadi anggota DPRD Sumbar, juga melakukan kegiatan resesnya di Nagari Situmbuak, Supayang dan di Nagari Sumanik, Tanah Datar.
“Selama masa reses, kami anggota DPRD diminta semakin dekat secara psikologis dengan masyarakat di daerah pemilihannya. Bermacam permasalahan yang disampaikan masyarakat saat melakukan Reses III di nagari Situmbuak kemarin, mengenai infrastruktur, pemberdayaan ekonomi, kelangkaan pupuk hingga kualitas pelayanan publik,” kata Arkadius kepada HarianHaluan.id, Rabu (22/6/2022).
Arkadius yang juga calon kuat anggota DPR RI 2024 ini, juga mengatakan bahwa pada 2022 ini pihaknya telah mengalokasikan dana aspirasi untuk bantuan ternak, berupa ribuan ekor ayam dan itik, sarana prasarana pertanian juga dialokasikan yang bernilai miliaran rupiah.
Ia meminta masyarakat segera mengajukan proposal kelompok, yang terdaftar di Simluhtan.
Saat reses juga dilaksanakan bazar pasar murah yang diterima keluarga penerima manfaat sebanyak 100 kepala keluarga. (*)