Gerindra Solsel Bidik 20 Persen Kursi untuk Menuju Pilkada

KIKI NOFRIJUM - SOLSEL

DPC Partai Gerindra Solok Selatan melangsungkan konferensi pers usai melaksanakan pengajuan bacaleg di Kantor KPU Solok Selatan, Minggu (14/5). KIKI NOFRIJUM

HARIANHALUAN.ID – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Solok Selatan menargetkan 20 persen capaian kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Solok Selatan pada gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 nanti.

Hal itu disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Solok Selatan, Armen Syahjohan usai pengajuan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPRD Solok Selatan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solok Selatan, Minggu (14/5).

“Alhamdulillah segala persyaratan berkas yang diajukan telah dipenuhi dan pihak KPU telah menerima berkas kita. Jadi kita telah siap menghadapi kompetisi Pemilu 2024,” katanya.

Untuk target kursi parlemen 20 persen sendiri, lanjut Armen Syahjohan, target yang diusung itu merupakan salah satu upaya untuk bisa maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Solok Selatan nanti dengan setidaknya mencapai lima kursi di DPRD Solok Selatan.

“Minimal kami menargetkan lima kursi untuk DPRD Solok Selatan nanti. Kami yakin akan bisa merebut kembali kejayaan Partai Gerindra di Solok Selatan, karena kepala daerah kita pernah dari Partai Gerindra,” katanya.

Ketua DPC Partai Gerindra Solok Selatan itu juga menyatakan bahwa targetnya untuk merebut posisi kepala daerah tersebut juga merupakan dari keluhan masyarakat.

Makanya, Partai Gerindra Solok Selatan meyakini untuk bisa merebut kembali kejayaannya pada Pemilu 2024 nanti.

“Sejak 2009 kita telah membuktikan bahwa Partai Gerindra selalu mendapatkan posisi pimpinan di DPRD Solok Selatan hingga sekarang ini. Apalagi kami memiliki dapil yang potensi di setiap dapilnya, mulai dari dapil kabupaten, provinsi dan di DPR RI nantinya,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Solok Selatan tersebut.

Diketahui Partai Gerindra Solok Selatan dalam pengajuan bacaleg merupakan partai ke-10 yang berkasnya diterima oleh KPU Solok Selatan. (*)

Exit mobile version