Pawai Kirab Pemilu 2024 di Sumbar Berakhir 

KIRAB PEMILU-- Serah terima kirab Pemilu 2024 dari KPU Kota Sawahlunto kepada KPU Kabupaten Sijunjung, Muaro Sijunjung, pada 9 Juli 2023. IST

HARIANHALUAN.ID – Satu tahun jelang pemungutan suara pemilihan umum (pemilu) serentak, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumatera Barat (Sumbar) telah menggelar kirab pemilu di Sumbar, dan kegiatan ini segera berakhir.

Kirab pemilu dengan iring-iringan mobil tersebut membawa 18 bendara partai politik (parpol) nasional, dan dilengkapi dengan tulisan ajakan untuk mencoblos di tempat pemungutan suara pada 14 Februari 2024.

Komisioner KPU Sumbar Medo Patria mengatakan, pawai kirab pemilu di ranah minang berakhir di Kabupaten Dharmasraya, pada Jumat 21 Juli 2023, dan akan diserahterimakan ke Negeri Sepucuk Melayu Sembilan Lurah, Provinsi Jambi.

“Besok (hari ini, red) Jumat 21 Juli 2023 akan diserahterimakan kepada Provinsi Jambi. Kirab pemilu ini berada di Sumbar selama 41 hari yang melewati tujuh kabupaten dan kota. Estafet kirab pemilu akan diserahkan ke Kabupaten Bungo, Jambi,” ujarnya.

Dikatakannya, kirab pemilu ini sudah berada di Sumbar selama 40 hari yang melewati tujuh kabupaten dan kota. Selama itu juga KPU Sumbar telah melakukan sejumlah rangkaian sosialisasi menuju Pemilu 2024 ke tengah-tengah masyarakat.

KPU secara rutin mengarak kirab ke seluruh pelosok desa dan negeri di kabupaten dan kota sembari mengenalkan kepada seluruh lapisan masyarakat tentang pentingnya menggunakan hak pilih.

“Kegiatan yang kami laksanakan menyasar seluruh segmen pemilih, termasuk ke pemilih pemula,” ujarnya.

Ketua Divisi Program dan Data itu mengatakan, meski bendera kirab Pemilu 2024 akan berpindah tangan, KPU Sumbar tetap berkomitmen menyukseskan pemilu dengan terus melakukan sosialisasi kepada pemilih hingga hari pencoblosan tiba.

Menurutnya, kirab bukan satu-satunya metode atau sarana untuk sosialisasi. Oleh karena itu pihaknya komit terus mendorong masyarakat, agar menggunakan hak pilihnya, dan menjadi pemilih cerdas meski di luar waktu kirab.

“Tanpa kirab pun kita sepakat bergandengan, bagaimana mewujudkan pemilu berkualitas dengan mewujudkan pemilih cerdas. Setelah bendera diserahkan kami akan melanjutkan kegiatan sosialisasi di Sumbar, apalagi kita memiliki motto  pemilu badunsanak,” katanya.

Lebih jauh Ia mengatakan, sebelumnya kirab pemilu memasuki wilayah Sumbar dari Riau pada 10 Juni 2023, dan penyerahan estafet kirab pemilu dilaksanakan pada 11 Juni 2023 di Kabupaten Lima Puluh Kota.

“Kirab pemilu berada di kabupaten dan kota yang dilewati selama tujuh hari mulai dari Lima Puluh Kota, Kota Payakumbuh, Bukittinggi, Tanah Datar, Sawahlunto,  Sijunjung dan terakhir di Dharmasraya,” katanya.

Medo menambahkan, pelepasan tim kirab pemilu KPU Sumbar menuju Dharmasraya dilaksanakan pada Kamis 20 Juli 2023. Ia berharap KPU Sumbar bisa menjadi yang terbaik secara nasional dalam pelaksanaan kirab pemilu menuju Pemilu 2024. (h/fdi)

Exit mobile version