BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID – Suasana akrab dan penuh makna mencair, ketika pertemuan silaturahmi Defi Endri dengan Ketua DPD NasDem, Murdani, SE, MM, sekretaris NasDem, Yuspidar didampingi sejumlah pengurus NasDem Kabupaten Agam, Meswadi Hendra Tokoh Muda Tanjung Raya, dan Dwiki Rozando anak muda Bagari Bayur, Rabu (15/3/2024) di salah satu rumah makan di Kota Bukittinggi.
Pada pertemuan tersebut, Defi Endri mengucapkan selamat atas prestasi NasDem meraih enam kursi di legislatif Kabupaten Agam pada pemilu kemarin, yang Insyaallah akan mendapatkan kursi pimpinan DPRD nantinya.
Disinggung tentang misi pertemuan, Def panggilan akrab Ketua Yayasan Pendidikan SMK Genus dan SMA Praja Nusantara Sumbar, Ketua BMPS (Badan Musyawarah Perguruan Swasta) dan Pengurus Dikdasmen Muhammadiyah Sumatra Barat mengutarakan bahwa misinya adalah silaturahmi dan bincang-bincang ringan tentang kemajuan dan perkembangan Kabupaten Agam ke depan.
Sebagai urang Agam, Putra Tanjung Raya, yang nenek moyang berasal dari Lawang, Kecamatan Matur, Def merasa senang bisa buka puasa bersama dengan Murdani Ketua DPD Partai NasDem didampingi Pidar sekretaris, serta sejumlah petinggi NasDem lainnya.
Di sisi lain, Murdani beserta rombongan yang hadir juga mengucapkan terima kasih atas bisa terlaksananya pertemuan yang bermakna ini yang telah diagendakan jauh hari sebelumnya.
“Semoga pertemuan ini ke depan bisa lebih erat dan bermakna untuk kemajuan Agam di segala bidang,” kata Murdani mengakhiri. (*)