KPU Tetapkan 40 Anggota DPRD Padang Pariaman Terpilih Periode 2024-2029

DPRD Padang Pariaman Terpilih

Ketua KPU Kabupaten Padang Pariaman, Zainal Abidin

PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan 40 calon terpilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Padang Pariaman hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 pada Kamis (2/5/2024).

Ketua KPU Kab Padang Pariaman, Zainal Abidin mengatakan bahwa sebelumnya KPU telah melakukan rapat pleno terbuka pada tanggal 2 Mei 2024 untuk melakukan penetapan calon terpilih anggota dewan perwakilan rakyat daerah dalam Pemilu 2024.

“Rapat pleno tersebut berdasarkan rekapitulasi hasil Pemilu 2024 mulai dari tingkat kecamatan, kemudian tingkat kabupaten pada Rabu (28/2/2024) sampai Jumat (1/3/2024) kemarin,” ujar Zainal Abidin.

Dikatakannya, berdasarkan ketentuan Pasal 44 (1) Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2024 tentang penetapan paslon terpilih, perolehan kursi dan calon terpilih diatur bahwa calon terpilih anggota DPRD kabupaten/kota ditetapkan dengan keputusan KPU kabupaten/kota.

Berdasarkan penetapan tersebut wajah baru akan mendominasi DPRD Kabupaten Padang Pariaman, diantaranya lima caleg PAN Alam Syahri dan Hasanuddin dari Dapil 1, Ali Husen pada Dapil 2, Ali Budiman Dapil 3 dan Afrinaldi Dapil 4.

Sedangkan dua pertahana caleg PAN yang akan kembali melenggang ke DPRD Padang Pariaman adalah Topik Hidayat Dapil 2, Erman Dapil 3.

Sementara Partai Gerindra pada pemilu tahun 2019 berhasil meraih kursi ketua DPRD, sekarang ini hanya mampu meraih kursi wakil ketua DPRD dengan peroleh lima kursi.

Kemudian pengusaha perumahan developer, Dani Putra Marlindo, wajah baru Dapil 2 Padang Pariaman mampu mengalahkan petahana Golkar, Irwansyah. (*)

Berikut Nama Caleg Terpilih Kursi DPRD Padang Pariaman Hasil Pemilu 2024:

Dapil Padang Pariaman 1

  1. Firman (PKB)
  2. Alam Syahri (PAN)
  3. Mothia Aziz (NasDem)
  4. Edirizal (Gerindra)
  5. Firman Arif (Demokrat)
  6. Yuliasman (PKS)
  7. Rahmad Mahmudal (Golkar)
  8. Zaldi (PPP)
  9. Syafrinaldi (PKB)
  10. Hasanuddin (PAN)
  11. Suhardiman (NasDem)

Dapil Padang Pariaman 2

  1. Dani Putra Marlindo (Golkar)
  2. Topik Hidayat (PAN)
  3. Wira Satria (Gerindra)
  4. St Deddy Firmansyah (PKS)
  5. Syahrul Usman (Demokrat)
  6. Hasan Basri (PKB)
  7. Indra Jaya (NasDem)
  8. Suka Damai Zebua (PDIP)
  9. Siswanto (PPP)
  10. Syahrul Dt. Lung (Golkar)
  11. Ali Husen (PAN)

Dapil Padang Pariaman 3

  1. Erman (PAN)
  2. Rudi Hartono Caniago (PKB)
  3. Nazir Tanjung (Golkar)
  4. Erman Sudin (Demokrat)
  5. Ediwirman (PKS)
  6. Mayuni (NasDem)
  7. Arwinsyah (Gerindra)
  8. Ali Budiman (PAN)
  9. Dewiwarman (PPP)

Dapil Padang Pariaman 4

  1. Asmar (Gerindra)
  2. Afrinaldi (PAN)
  3. Joe Aplinanda (NasDem)
    4.Hengki Irawan (Demokrat)
  4. Risdianto (PKS)
  5. Agusriadi (Golkar)
  6. Afredison (PKB)
  7. Jendri (PPP)
  8. Zulkifli (Gerindra)
Exit mobile version