PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID –
Indah Cargo Grub gelar tasyakuran atas pelantikan Arisal Aziz sebagai Anggota DPR RI periode 2024-2029 bersama tim pemenangan dan masyarakat di Kampung halamannya Nagari Campago, Kecamatan Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman, Sabtu (5/10/2024).
Terpantau kegiatan ini dihadiri sekitar 1.500 tamu undangan, yang mewakili tim pemenangan Arisal Aziz dari wilayah Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman.
Arisal Aziz yang juga Owner Indah Cargo ini mengungkapkan rasa terima kasihnya, atas perjuangan yang telah dilakukan baik oleh tim pemenangan dan masyarakat pada Pemilu 2024 kemarin.
“Saya sengaja mengundang para tim pemenangan dan masyarakat yang telah berjuang bersama, sebagai ungkapan syukur atas keberhasilan pada Pemilu 2024 ini,” ujar Arisal Aziz.
Ia pun berjanji, akan bekerja sekuat mungkin untuk merealisasikan aspirasi masyarakat, serta berusaha menjadi wakil rakyat yang merupakan pelayan bagi masyarakat.
“Sebelumnya saya adalah Bos dari Indah Cargo, maka sejak saya dilantik kemarin saya sudah menjadi “anak buah” atau pelayan bagi masyarakat,” ujarnya.
Ia menyampaikan akan fokus bekerja memperjuangkan aspirasi masyarakat, sehingga pengelolaan perusahaan Indah Cargo yang sebelumnya ia kelola sendiri sudah diserahkan kepada Komisaris baru atas nama Cempaka Tanjung.
Pada kesempatan itu, anggota Fraksi PAN ini menyampaikan tidak akan mengambil gajinya sebagai anggota DPR RI, namun akan membaginya kepada Labai dan Mande Rubiah yang selama ini luput dari perhatian pemerintah. (*)