PADANG PANJANG, HARIANHALUAN.ID- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Panjang gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada di halaman Balai Latihan Kerja (BLK) yang nantinya akan menjadi TPS 4 di Kelurahan Ngalau, Kecamatan Padang Panjang Timur, Minggu (10/11/2024).
Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU, Gunawan, SP mengatakan, melalui simulasi ini pihaknya telah siap melaksanakan pilkada yang akan berlangsung pada 27 November ini.
“Kegiatan simulasi ini merupakan bagian dari kesiapan kami. Serta upaya untuk memastikan kesiapan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) jelang pilkada,” katanya.
Ia mengungkapkan, dalam simulasi ini, para petugas PPK, PPS, KPPS, petugas TPS dan masyarakat yang mempunyai hak pilih di TPS 4 Ngalau langsung ikut terlibat.
“Simulasi juga menjadi bagian dari persiapan guna memastikan kecakapan pemantapan para petugas dalam melaksanakan tugas dan perannya masing-masing,” lanjutnya.
Gunawan berharap, para petugas yang terlibat dapat melaksanakan tugas mereka dengan maksimal saat hari pemungutan suara. Sehingga dapat menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Dengan persiapan yang matang dan semangat yang tinggi, KPU berharap pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berjalan lancar dan hasilnya dapat dipercaya masyarakat. Serta melahirkan pemimpin yang amanah dalam menjalankan tugasnya,” sebutnya.
Gunawan menjelaskan, pelaksanaan pemungutan pada 27 November akan dimulai pukul 07.00WIB. Kemudian dilanjutkan dengan penghitungan surat suara.